Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengabdian Jadi Marbut Masjid meski Sakit Katarak, Sudarman: Sudah Tanggung Jawab Saya...

Kompas.com - 25/03/2024, 13:42 WIB
Shinta Dwi Ayu,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mata yang kurang awas akibat penyakit katarak tak halangi Sudarman (68) untuk tetap terus menjalani profesinya sebagai seorang marbut di Masjid Al-Falaah Manggarai Jakarta Selatan (Jaksel).

Meski matanya tak lagi seperti dulu, ia tak mau menganggap hal tersebut sebagai kendala ketika ia menjalani tugas.

"Mata yang kurang awas tapi kayak enggak ada kendala. Datang seperti biasa aja buka pintu segala macam enggak mau dijadiin kendala," ucapnya ketika diwawancarai oleh Kompas.com, Selasa (19/3/2024).

Di usianya yang sudah tak muda lagi, Sudarman mengakui, seringkali merasa lelah ketika melakukan pekerjaannya menjadi seorang marbut masjid.

Baca juga: Marbut di Jakarta Selatan Sempat Ditawari Umrah Gratis, tapi Gagal karena Harus Pindah Domisili

Namun, ia selalu berusaha untuk menjalani tanggung jawabnya semaksimal mungkin.

Sudarman selalu merasa tidak tenang jika meninggalkan masjid Al-Falaah dalam kondisi berantakan.

“Ya, dibilang capek ya capek, tapi bagaimana, sudah tanggung jawab. Mau ninggalin pas lagi berantakan rasanya enggak enak,” sambungnya.

Kondisi sakit tak menghalangi datang ke masjid

Sudarman juga mengakui, dirinya seringkali memaksakan diri untuk tetap datang ke masjid meski dalam kondisi sakit.

Ia bercerita, saat matanya baru saja menjalani operasi katarak, dokter menyuruhnya untuk beristirahat di rumah lebih dari satu bulan.

Baca juga: Tak Ada Jaminan Kesehatan Selama 32 Tahun Jadi Marbut, Sadikun Andalkan KIS

Namun, baru hari keempat beristirahat, Sudarman melihat kondisi Masjid Al-Falaah yang justru berantakan dan tidak ada yang mengurus.

“Waktu operasi mata harus lebih dari sebulan enggak boleh kena debu dan banyak gerak. Tapi, baru empat hari ditinggal, lihat ke masjid ya Allah berantakan banget, enggak ada yang nyapuin,” ungkapnya.

Padahal sebelum menjalani operasi, Sudarman berusaha melakukan upaya agar kondisi masjid Al-Falaah tetap rapih dan bersih selama ia tinggal.

Upaya yang dilakukan adalah dengan memberikan sebagian gajinya kepada rekan sesama marbut agar ia bisa menggantikan tugas Sudarman sementara waktu.

Namun, sang rekan justru tidak menjalani apa yang diharapkan Sudarman.

Karena kondisi masjid kotor, banyak jemaah atau warga sekitar melakukan protes kepada Sudarman.

Baca juga: Upah Bulanan Tak Cukup untuk Hidup, Marbut di Manggarai: Tapi Alhamdulillah, Ada Aja Rezekinya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Megapolitan
Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Megapolitan
Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Megapolitan
Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Megapolitan
Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com