Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumahnya Baru Selesai Dicat demi Sambut Lebaran, Warga: Enggak Ada Apa-apanya...

Kompas.com - 10/04/2024, 08:43 WIB
Baharudin Al Farisi,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pilu yang dirasakan Azfar (33) jelang Lebaran tidak hanya karena rumahnya dilalap api, tapi juga karena ternyata dia baru saja selesai mengecatnya.

Azfar mengatakan, rumahnya itu baru selesai dicat pada Senin (8/4/2024), satu hari sebelum rumahnya kebakaran, Selasa (9/4/2024).

“Ya dari jauh-jauh hari itu sudah saya siapkan untuk memperindah rumah. Saya cat dan lain-lain, ya untuk menyambut Hari Kemenangan ini, untuk menyambut tamu nanti pada datang ke rumah,” kata Azfar saat berbincang dengan Kompas.com, Selasa (9/4/2024).

Mengecat rumah jelang Lebaran tidak hanya karena momen hari raya, tapi juga untuk menyambut tamu-tamu yang akan hadir menjenguk istrinya. 

Baca juga: Rumah di Menteng Dalam Kebakaran, Suami Panik karena Istri Sedang Sakit

Satu pekan lalu, istri Azfar harus masuk rumah sakit karena penyakit yang diidap sang pendamping hidup, yakni tumor dan pembengkakan otak.

Baru dua hari lalu, istri Azfar diperbolehkan pulang dan dokter mengizinkannya untuk menjalani rawat jalan.

Dalam kondisi ini, teman-teman dan sanak saudara Azfar berjanji akan menjenguk istri sambil bersilaturahmi saat Lebaran. Oleh karena itu, dia benar-benar merapikan rumah.

“Ya pasti pada sekalian menjenguk. itu niatnya sudah diatur sedemikian rupa. Sebelum istri masuk rumah sakit itu saya sudah mengatur, lebaran nanti mau ke mana gitu, mau beli baju apa, mau pakai baju apa,” ujar Azfar.

Baca juga: Azfar Alami Musibah Bertubi-tubi: Istri Sakit Tumor dan Pembengkakan Otak, Rumah Terbakar H-1 Lebaran

“Cuma ya Allah kan punya jalan lain. Ya dengan keadaan kondisi istri masuk rumah sakit, ya saya diminta memperhatikan anak dan istri, tapi dengan kejadian ini, ya sudah, total, harta enggak ada apa-apanya,” lanjutnya.

Untuk diketahui, rumah Azfar yang berlokasi di Jalan Langgar, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan, mengalami kebakaran pada Selasa (9/4/2024) sekitar pukul 20.08 WIB.

Tidak ada korban dalam peristiwa ini. Hanya saja, Azfar harus mengungsi di rumah saudaranya yang tidak jauh dari tempat kejadian perkara (TKP).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

Megapolitan
Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Megapolitan
PPDB 'Online', Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

PPDB "Online", Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

Megapolitan
Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma 'Settingan'

Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma "Settingan"

Megapolitan
Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Megapolitan
'Flashback' Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

"Flashback" Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

Megapolitan
Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Megapolitan
Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Megapolitan
Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Megapolitan
PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

Megapolitan
Larang Bisnis 'Numpang' KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Larang Bisnis "Numpang" KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Megapolitan
Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Megapolitan
Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Megapolitan
Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com