Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kadernya Hadiri Rakorcab Gerindra meski Beda Koalisi, Golkar Depok: Silaturahim Politik Saja

Kompas.com - 28/05/2024, 15:52 WIB
Dinda Aulia Ramadhanty,
Jessi Carina

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Bendahara DPD Partai Golkar Kota Depok Tajudin Tabri terlihat hadir di Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) Partai Gerindra pada Kamis (23/5/2024) lalu.

Ketua DPD Golkar Depok Farabi A. Rafiq mengkonfirmasi kedatangan rekannya itu dan tidak ada maksud selain silaturahmi antar partai politik.

"Iya benar. Pertemuan antar partai kan biasa, silaturahim politik saja," kata Farabi saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (27/5/2024).

Padahal, keduanya berada di koalisi yang berbeda. 

Partai Gerindra yang resmi tergabung dalam Koalisi Sama-Sama (SS) adalah koalisi untuk mendukung Sekretaris Daerah (Sekda) Depok Supian Suri sebagai bakal calon wali kota (Bacawalkot) Depok di Pilkada 2024.

Baca juga: Bawaslu Depok Tidak Temukan Jejak Dugaan Supian Suri Lakukan Politik Praktis

Koalisi Sama-sama (SS) merupakan gabungan enam partai yakni Demokrat, PDI-Perjuangan, PKB, PAN, Gerindra, dan PPP.

Sedangkan Golkar yang mengusung kadernya Ririn Farabi A Rafiq sejauh ini ramai diketahui berkoalisi dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk menduetkan Imam Budi Hartono dan Ririn sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota Depok.

Ditanya potensi Golkar bergabung dalam koalisi SS, Farabi menanggapi bahwa pertemuan itu tetap menitikberatkan pada kepentingan partainya.

"Kan Golkar partai terbuka, tentu masih membuka peluang partai lain untuk bergabung pada Golkar mengusung Dr. Ririn Farabi,” ujar Farabi.

Diketahui, Ririn Farabi A. Rafiq resmi diusung oleh Partai Golkar untuk menjadi bacawalkot atau bacawawalkot Depok di Pilkada 2024.

Baca juga: Supian Suri Daftar Bacawalkot Depok ke Partai Gerindra

Akan tetapi, karena perolehan kursi DPRD Depok untuk Partai Golkar hanya tujuh kursi, mereka perlu mencari partai lain untuk berkoalisi mengusung kadernya.

Diberitakan sebelumnya, Rakorcab pada Kamis (23/5/2024) yang digelar di Tapos, Depok, dihadiri oleh Supian Suri.

Ia datang secara resmi menyerahkan formulir dan biodata diri pencalonan bacawalkot Depok untuk Pilkada 2024 ke Partai Gerindra.

Penyerahan formulir dilakukan setelah SS juga telah resmi diusung oleh PDI-P menjadi Bacawalkot Depok.

“Hari ini beliau menyerahkan CV-nya, proposal-proposal, termasuk di dalamnya visi dan misi bagaimana membangun Kota Depok ke depannya, itu kami terima,” ungkap Ketua DPC Partai Gerindra Depok Pradi Supriatna, Kamis (23/5/2024).

Baca juga: Walkot Depok: Bukan Cuma Spanduk Supian Suri yang Kami Copot...

Formulir yang telah diterimanya akan segera diplenokan supaya dapat menerima keputusan dari pusat secepatnya.

“Nanti dalam waktu dekat ini sudah diplenokan dan kami serahkan semua ke pimpinan DPP Gerindra melalui DPD Gerindra Jawa Barat,” ujar Pradi.

Meski belum dapat dipstikan kapan keputusan akan keluar, Pradi menegaskan, hal ini sudah menjadi bahan diskusi bersama pimpinan lainl.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi: Anggota Ormas yang Dianiaya di Jaksel Derita Tujuh Luka Tusukan

Polisi: Anggota Ormas yang Dianiaya di Jaksel Derita Tujuh Luka Tusukan

Megapolitan
Polisi Tangkap Pelaku Penusukan yang Picu Bentrokan Dua Ormas di Pasar Minggu

Polisi Tangkap Pelaku Penusukan yang Picu Bentrokan Dua Ormas di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Masih Amankan Truk yang Ditabrak Porsche Cayman di Tol Dalam Kota

Polisi Masih Amankan Truk yang Ditabrak Porsche Cayman di Tol Dalam Kota

Megapolitan
Ikut Mengeroyok, Kakak Pelaku yang Tusuk Tetangga di Depok Juga Jadi Tersangka

Ikut Mengeroyok, Kakak Pelaku yang Tusuk Tetangga di Depok Juga Jadi Tersangka

Megapolitan
Harga Tiket Masuk Wuffy Space Raya Bintaro dan Fasilitasnya

Harga Tiket Masuk Wuffy Space Raya Bintaro dan Fasilitasnya

Megapolitan
Insiden Penganiayaan Jadi Penyebab Bentrokan Dua Ormas di Pasar Minggu, Kubu Korban Ingin Balas Dendam

Insiden Penganiayaan Jadi Penyebab Bentrokan Dua Ormas di Pasar Minggu, Kubu Korban Ingin Balas Dendam

Megapolitan
Begini Kondisi Mobil Porsche Cayman yang Tabrak Truk di Tol Dalam Kota, Atap dan Bagian Depan Ringsek

Begini Kondisi Mobil Porsche Cayman yang Tabrak Truk di Tol Dalam Kota, Atap dan Bagian Depan Ringsek

Megapolitan
Curhat Penggiat Teater soal Kurangnya Dukungan Pemerintah pada Seni Pertunjukan, Bandingkan dengan Singapura

Curhat Penggiat Teater soal Kurangnya Dukungan Pemerintah pada Seni Pertunjukan, Bandingkan dengan Singapura

Megapolitan
PKS Nilai Wajar Minta Posisi Cawagub jika Usung Anies pada Pilkada Jakarta 2024

PKS Nilai Wajar Minta Posisi Cawagub jika Usung Anies pada Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
PKB Minta Supian Suri Bangun Stadion jika Terpilih Jadi Wali Kota Depok

PKB Minta Supian Suri Bangun Stadion jika Terpilih Jadi Wali Kota Depok

Megapolitan
Lika-liku Suwito, Puluhan Tahun Berjuang di Jakarta buat Jadi Seniman Lukis

Lika-liku Suwito, Puluhan Tahun Berjuang di Jakarta buat Jadi Seniman Lukis

Megapolitan
Kembali Diperiksa, Korban Pelecehan Rektor Universitas Pancasila Ditanya Lagi soal Kronologi Kejadian

Kembali Diperiksa, Korban Pelecehan Rektor Universitas Pancasila Ditanya Lagi soal Kronologi Kejadian

Megapolitan
Polisi Tetapkan 12 Pelajar sebagai Tersangka Kasus Tawuran Maut di Bogor

Polisi Tetapkan 12 Pelajar sebagai Tersangka Kasus Tawuran Maut di Bogor

Megapolitan
Heru Budi Kerahkan Anak Buah Buat Koordinasi dengan Fotografer Soal Penjambret di CFD

Heru Budi Kerahkan Anak Buah Buat Koordinasi dengan Fotografer Soal Penjambret di CFD

Megapolitan
Amarah Warga di Depok, Tusuk Tetangga Sendiri gara-gara Anjingnya Dilempari Batu

Amarah Warga di Depok, Tusuk Tetangga Sendiri gara-gara Anjingnya Dilempari Batu

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com