Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftar Jalur Afirmasi PPDB SMP Depok Membeludak

Kompas.com - 08/06/2024, 14:51 WIB
Dinda Aulia Ramadhanty,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Jumlah pendaftar Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP Depok 2024 jalur afirmasi membeludak.

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, Sabtu (8/6/2024), di laman resmi ppdbkota.depok.go.id, jumlah pendaftar PPDB jalur afirmasi melebihi 25-50 persen dari kuota yang disediakan.

Adapun jumlah kursi yang disiapkan tiap sekolah menengah pertama (SMP) di Kota Depok untuk jalur afirmasi rata-rata 25-90 kursi untuk tiap sekolahnya.

Baca juga: Laman PPDB Depok Gangguan di Hari Pertama karena Pendaftaran TK, SD, dan SMP Digabung di Satu Website

"Mungkin, sangat mungkin. Yang tidak diterima di zonasi, daftar lagi di afirmasi," kata Sekretaris Panitia PPDB Depok 2024 Bahrudin, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu.

Bahrudin mengatakan, sudah lumrah jika terjadi pelonjakan angka pendaftar setiap pindah ke tahapan jalur PPDB lainnya.

"Karena kan orang tua pasti memiliki strategi, dia tidak mau (anaknya) terlewat satu jalur pun, kalau memang jalur itu (masih) bisa ditempuh, seperti itu," tutur Bahrudin.

Namun, untuk PPDB jalur afirmasi, syarat yang harus dipenuhi para pendaftar berbeda dengan jalur lainnya. Untuk jalur ini, peserta diwajibkan memiliki kartu perlindungan sosial yang terdaftar di Daftar Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca juga: Jalur Zonasi Dibuka Hari Ini, Wali Murid Keluhkan Situs PPDB Depok Bermasalah

"Kalau zonasi kan semuanya bisa nempuh. Tapi kalau afirmasi hanya yang memiliki DTKS saja. Kebetulan yang dibuka jalur zonasi, tidak menutup kemungkinan yang masuk jalur zonasi orang tidak mampu juga," ujar Bahrudin.

Kartu perlindungan sosial yang wajib dimiliki pendaftar antara lain Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), dan Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Sebagai informasi, hasil seleksi PPDB Kota Depok jalur afirmasi yang diperuntukkan untuk calon siswa dari keluarga tidak mampu dan inklusi sudah diumumkan, Jumat (7/6/2024).

Rencananya, PPDB tahap tiga, yaitu melalui jalur prestasi akan dibuka pada Senin (10/6/2024) dan hanya berlangsung selama sehari.

Baca juga: PPDB SMP Jalur Zonasi di Depok Dibuka Mulai Hari Ini, Berikut Jadwal Lengkapnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sapi Kurban Mengamuk Saat Hendak Disembelih di Tangsel, Rusak Tiga Motor Warga

Sapi Kurban Mengamuk Saat Hendak Disembelih di Tangsel, Rusak Tiga Motor Warga

Megapolitan
Suasana Mencekam di Pasar Minggu Sore Ini, Dua Ormas Bentrok Lempar Batu dan Helm

Suasana Mencekam di Pasar Minggu Sore Ini, Dua Ormas Bentrok Lempar Batu dan Helm

Megapolitan
PKB Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024 karena Hasil 'Survei Langitan'

PKB Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024 karena Hasil "Survei Langitan"

Megapolitan
Marak Penjarahan Aset di Rusunawa Marunda, Pengelola Ungkap Tak Ada CCTV di Sana

Marak Penjarahan Aset di Rusunawa Marunda, Pengelola Ungkap Tak Ada CCTV di Sana

Megapolitan
Gang Venus Tambora Terlalu Padat Penduduk, Pemerintah Diminta Relokasi Warga ke Rusun

Gang Venus Tambora Terlalu Padat Penduduk, Pemerintah Diminta Relokasi Warga ke Rusun

Megapolitan
Demi Berkurban Sapi, Sugito Pedagang Siomay Menabung Dua Bulan Sebelum Idul Adha

Demi Berkurban Sapi, Sugito Pedagang Siomay Menabung Dua Bulan Sebelum Idul Adha

Megapolitan
Truk Sampah di Kota Bogor Disebut Tak Dapat Peremajaan Bertahun-tahun, padahal Berusia Tua

Truk Sampah di Kota Bogor Disebut Tak Dapat Peremajaan Bertahun-tahun, padahal Berusia Tua

Megapolitan
Pengelola Rusunawa Marunda Bakal Pasang Alat Kontrol Patroli untuk Cegah Penjarahan Berulang

Pengelola Rusunawa Marunda Bakal Pasang Alat Kontrol Patroli untuk Cegah Penjarahan Berulang

Megapolitan
Menunggu Berjam-jam di Masjid Istiqlal, Warga Kecewa Tak Ada Pembagian Daging Kurban

Menunggu Berjam-jam di Masjid Istiqlal, Warga Kecewa Tak Ada Pembagian Daging Kurban

Megapolitan
Sugito Tak Masalah Dapat Daging Kurban Sedikit: Yang Penting Orang di Lingkungan Kita Bisa Makan

Sugito Tak Masalah Dapat Daging Kurban Sedikit: Yang Penting Orang di Lingkungan Kita Bisa Makan

Megapolitan
Warga Jakbar Datang ke Masjid Istiqlal Berharap Kebagian Daging Kurban: Di Rumah Cuma Dapat 2 Ons

Warga Jakbar Datang ke Masjid Istiqlal Berharap Kebagian Daging Kurban: Di Rumah Cuma Dapat 2 Ons

Megapolitan
PKB Terbitkan SK Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024

PKB Terbitkan SK Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Pisau JF untuk Tusuk Tetangganya yang Ganggu Anjing Semula untuk Ambil Rumput

Pisau JF untuk Tusuk Tetangganya yang Ganggu Anjing Semula untuk Ambil Rumput

Megapolitan
Diduga Sakit, Pria Lansia Ditemukan Meninggal di Kamar Kos Bogor

Diduga Sakit, Pria Lansia Ditemukan Meninggal di Kamar Kos Bogor

Megapolitan
Pria Tewas Tertabrak KRL di Bogor, Identitas Korban Terungkap dari Buku Tabungan

Pria Tewas Tertabrak KRL di Bogor, Identitas Korban Terungkap dari Buku Tabungan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com