Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salon Sapi di Tanjung Priok Sediakan Jasa Pijat hingga Mandikan Hewan Kurban Gratis

Kompas.com - 14/06/2024, 11:43 WIB
Shinta Dwi Ayu,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Salon sapi milik Kastono (49) yang berada di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, menyediakan jasa pijat hingga mandikan hewan kurban yang dibeli di tempatnya secara gratis.

"Salon sapi kami khusus untuk hewan-hewan kami (yang dibeli di tempat Kastono), karena menyalon hewan itu tidak semudah salon manusia," kata Kastono saat diwawancarai Kompas.com, Senin (10/6/2024).

Untuk menjinakkan hewan agar mau disalon, menurut Kastono, tidak semudah yang dibayangkan dan membutuhkan waktu yang cukup lama.

Untuk mengurus satu sapi, setidaknya karyawan Kastono membutuhkan waktu kurang lebih satu jam.

Baca juga: Melihat Kesibukan Salon Sapi di Pasar Dimoro Blitar Jelang Idul Adha

Salah satu perawatan yang ditawarkan di salon sapi milik Kastono yaitu pijat, untuk membuat sapi rileks.

"Dipijat supaya rileks, sapi itu sama kaya manusia perlu relaksasi, perlu fresh, pokoknya dia enggak boleh stres, kalau dipijat itu mereka akan nyaman," ucap Kastono.

Pasalnya, jika sapi stres akan membuat berat badannya menjadi turun drastis dan tak sehat.

Selain itu, seluruh bagian tubuh sapi juga akan dibersihkan ketika disalon oleh para pegawai Kastono.

Baca juga: Pemprov DKI Imbau Masyarakat Tak Buang Limbah Hewan Kurban ke Selokan dan Kali

"Kita bersihkan dengan sabun supaya mereka bersih, dibersihkan sampai kaki-kakinya, sampai kuku-kukunya, karena PMK (penyakit mulut dan kaki) itu kan cenderung di kuku, termasuk mulutnya kita sterilkan dengan cairan khusus rebusan sirih dan serai, serta diberikan garam himalaya," terang Kastono.

Tercetusnya ide salon sapi tersebut memang ketika merabaknya wabah PMK pada sapi.

Kastono tak ingin, jika sapi-sapi dagangannya sakit akibat wabah PMK tersebut.

"Sekitar tahun 2019 atau 2021, itu kan ada wabah PMK dari situ lah (tercetus ide salon sapi)," kata Kastono.

Selain membersihkan hewan, untuk mencegah penyakit PMK, Kastono juga rutin membersihkan kandang.

Biasanya, Kastono dan para pegawai menyemprot kandang sapi dengan desinfektan.

"Karena PMK ini kan berkaitan dengan kebersihan kandang, kebersihan hewan, tu sangat berkaitan maka dari itu kami memiliki ide, rutinitas menyemprot kandang dengan disinfektan itu adalah hal yang harus dilakukan," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Suasana Mencekam di Pasar Minggu Sore Ini, Dua Ormas Bentrok Lempar Batu dan Helm

Suasana Mencekam di Pasar Minggu Sore Ini, Dua Ormas Bentrok Lempar Batu dan Helm

Megapolitan
PKB Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024 karena Hasil 'Survei Langitan'

PKB Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024 karena Hasil "Survei Langitan"

Megapolitan
Marak Penjarahan Aset di Rusunawa Marunda, Pengelola Ungkap Tak Ada CCTV di Sana

Marak Penjarahan Aset di Rusunawa Marunda, Pengelola Ungkap Tak Ada CCTV di Sana

Megapolitan
Gang Venus Tambora Terlalu Padat Penduduk, Pemerintah Diminta Relokasi Warga ke Rusun

Gang Venus Tambora Terlalu Padat Penduduk, Pemerintah Diminta Relokasi Warga ke Rusun

Megapolitan
Demi Berkurban Sapi, Sugito Pedagang Siomay Menabung Dua Bulan Sebelum Idul Adha

Demi Berkurban Sapi, Sugito Pedagang Siomay Menabung Dua Bulan Sebelum Idul Adha

Megapolitan
Truk Sampah di Kota Bogor Disebut Tak Dapat Peremajaan Bertahun-tahun, padahal Berusia Tua

Truk Sampah di Kota Bogor Disebut Tak Dapat Peremajaan Bertahun-tahun, padahal Berusia Tua

Megapolitan
Pengelola Rusunawa Marunda Bakal Pasang Alat Kontrol Patroli untuk Cegah Penjarahan Berulang

Pengelola Rusunawa Marunda Bakal Pasang Alat Kontrol Patroli untuk Cegah Penjarahan Berulang

Megapolitan
Menunggu Berjam-jam di Masjid Istiqlal, Warga Kecewa Tak Ada Pembagian Daging Kurban

Menunggu Berjam-jam di Masjid Istiqlal, Warga Kecewa Tak Ada Pembagian Daging Kurban

Megapolitan
Sugito Tak Masalah Dapat Daging Kurban Sedikit: Yang Penting Orang di Lingkungan Kita Bisa Makan

Sugito Tak Masalah Dapat Daging Kurban Sedikit: Yang Penting Orang di Lingkungan Kita Bisa Makan

Megapolitan
Warga Jakbar Datang ke Masjid Istiqlal Berharap Kebagian Daging Kurban: Di Rumah Cuma Dapat 2 Ons

Warga Jakbar Datang ke Masjid Istiqlal Berharap Kebagian Daging Kurban: Di Rumah Cuma Dapat 2 Ons

Megapolitan
PKB Terbitkan SK Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024

PKB Terbitkan SK Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Pisau JF untuk Tusuk Tetangganya yang Ganggu Anjing Semula untuk Ambil Rumput

Pisau JF untuk Tusuk Tetangganya yang Ganggu Anjing Semula untuk Ambil Rumput

Megapolitan
Diduga Sakit, Pria Lansia Ditemukan Meninggal di Kamar Kos Bogor

Diduga Sakit, Pria Lansia Ditemukan Meninggal di Kamar Kos Bogor

Megapolitan
Pria Tewas Tertabrak KRL di Bogor, Identitas Korban Terungkap dari Buku Tabungan

Pria Tewas Tertabrak KRL di Bogor, Identitas Korban Terungkap dari Buku Tabungan

Megapolitan
Keamanan CFD Jakarta akan Diperketat Buntut Penjambretan Viral

Keamanan CFD Jakarta akan Diperketat Buntut Penjambretan Viral

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com