Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saksi Mata Jatuhnya Petinggi WIKA di JPO Cawang Diperiksa

Kompas.com - 22/11/2013, 15:07 WIB
Robertus Belarminus

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com  Polsek Jatinegara melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi terkait dugaan terjatuhnya petinggi PT WIKA Ikuten Sinulingga (55) dari jembatan penyeberangan orang (JPO) Cawang Soetoyo, Jatinegara, Jakarta Timur. Pemeriksaan masih berlangsung hingga pukul 10.30 oleh penyidik di Mapolsek Jatinegara.

"Sekarang sedang dilakukan pemeriksaan saksi-saksi. Salah satunya seorang satpam," kata Kepala Kepolisian Sektor Jatinegara Komisaris Suminto, di kantornya, Jumat siang.

Selain memeriksa sejumlah saksi, Suminto menuturkan, pihaknya juga tengah menunggu perkembangan mengenai keterangan medis dari Ikuten yang kini masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Universitas Kristen Indonesia (UKI) Cawang, Jakarta Timur. Suminto enggan menyebut siapa saja yang tengah dimintai keterangan oleh penyidik.

"Sekarang ini belum bisa disimpulkan mengenai kejadiannya," ujar Suminto.

Informasi yang dihimpun Kompas.com, empat orang saksi tengah diperiksa penyidik seputar kejadian tersebut. Mereka yang diperiksa yakni sekretaris korporat, sekretaris pribadi Ikuten, sopir Ikuten, dan seorang petugas keamanan lokasi proyek depan lokasi kejadian.

Ikuten ditemukan tegeletak bersimbah darah di depan pintu masuk lokasi proyek PT WIKA Realty, Jalan DI Panjaitan, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (19/11/2013), pukul 06.45. Penyelidikan sementara, polisi menduga korban melompat dari JPO tersebut.

Polisi menilai kemungkinan mengenai korban terpeleset sangat kecil sebab ada pagar setinggi dada orang dewasa yang mengitari dua sisi jembatan itu. Korban yang terjatuh dari jembatan dengan ketinggian 5 meter itu pun dilarikan ke RS UKI untuk mendapat pertolongan.

Sementara itu, kondisi Ikuten saat ini dilaporkan sudah mulai membaik. Pihak keluarga dalam keterangannya pada Kamis (21/11/2013) menepis bahwa korban sengaja melompat dari JPO tersebut ataupun terpeleset. Keluarga justru menduga bahwa Ikuten merupakan korban aksi kejahatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Heru Budi Usul Bangun 'Jogging Track' di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Usul Bangun "Jogging Track" di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Megapolitan
6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

Megapolitan
Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Megapolitan
Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Megapolitan
Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Megapolitan
Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Megapolitan
DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Megapolitan
Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Megapolitan
Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Megapolitan
DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Megapolitan
Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Megapolitan
DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com