Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok: Jadi yang Demo Saya "Nyesel" Kayaknya...

Kompas.com - 17/06/2015, 16:00 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama merasa senang dengan adanya kerja sama yang baik antara Pemerintah Provinsi DKI, TNI dan Polri. Ahok (sapaan Basuki) menilai selama ini TNI dan Polri telah bertindak profesional dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya.

"Ribut-ribut itu urusan polisilah, saya mah tidur saja. Ngantuk, setiap hari saya tidur jam 12 malam. Kalau ada demo biar saja ada TNI Polri kok," ujar Ahok ketika menghadiri acara bincang dengan Kasad di Lemhanas, Rabu (17/6/2015).

"Jadi yang demo saya, kalau tahu saya enggak pernah terganggu sama sekali, nyesel kayaknya. Yang mau buat kekacauan di Jakarta juga mikir kayaknya," kata Ahok.

Selama bulan Ramadhan ini, Ahok pun ingin kerja sama antara Pemprov DKI dan TNI Polri semakin baik.

Dalam Ramadhn, Ahok mengatakan dia sebagai kepala daerah menginginkan adanya pendidikan mengenai kebersihan kepada masyarakat.

Ahok mengatakan lurah dan camat bisa menjadi manajer dalam hal ini. Sementara, program keamanan selama bulan Ramadhan dia serahkan sepenuhnya pada TNI Polri.

"Soal keamanan saya enggak tahu, kalau ribut-ribut itu urusan Kapolda, memang saya pikirin," ujar Ahok.

Masih berkaitan dengan kerja sama bersama TNI Polri di bulan Ramadhan, Ahok mengatakan Pemprov DKI sudah bekerjasama untuk mengawasi restoran dan tempat hiburan malam yang buka selama bulan puasa.

Ahok juga menekankan kepada organisasi-organisasi masyarakat untuk tidak melakukan sweeping.

TNI dan Polri serta Pemprov DKI sendiri yang akan menjaga hal itu. "Jadi tidak akan izinkan ormas manapun lakukan sweeping. Itu bukan tugas Anda. Tentara polisi banyak banget kok dan pemda juga. Kenapa mesti minta bantuan ormas buat sweeping? Dari mana dasar hukumnya?" ujar Ahok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Megapolitan
Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Megapolitan
Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Sekolah

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Sekolah

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Megapolitan
Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Megapolitan
Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Megapolitan
Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antarpribadi

Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antarpribadi

Megapolitan
Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com