Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Agus soal Ahok yang Joget Saat Debat...

Kompas.com - 30/01/2017, 05:27 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon gubernur nomor pemilihan dua DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, sempat berjoget di atas panggung saat berlangsungnya debat resmi cagub dan cawagub di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (27/1/2017) malam.

Ahok berjoget ketika cawagub nomor pemilihan 1, Sylviana Murni kehabisan waktu untuk bertanya kepada cagub nomor pemilihan 3, Anies Baswedan.

Lalu, apa tanggapan dari cagub nomor pemilihan 1, Agus Harimurti Yudhoyono, melihat Ahok berjoget di atas panggung?

"Ha-ha-ha saya enggak tahu. Tanyakan langsung kepada Pak Basuki maksudnya apa (joget). Saya enggak tahu motivasinya apa," ujar Agus di kawasangan Pisangan, Jakarta Timur, Sabtu (28/1/2017).

(Baca juga: Setelah Sowan ke Habibie, Siapa Lagi Tokoh yang Akan Dikunjungi Agus?)

Pada debat Jumat malam, Sylviana menyampaikan, ada survei dari Koalisi Warga Jakarta yang menyebut bahwa 98 persen responden mengatakan masyarakat tidak dilibatkan dalam penyusunan RT/RW.

Sylviana belum selesai mengajukan pertanyaan tetapi waktu yang disediakan telah habis. Namun, Sylviana tetap berupaya bertanya walau suara mikrofonnya telah dimatikan.

Calon gubernur nomor pemilihan tiga DKI Jakarta Anies Baswedan lalu bertanya, "Lalu pertanyannya apa?"

Sylvi pun berjalan ke samping mendekati pasangan calon gubernur-wakil gubernur nomor pemilihan dua DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.

Begitu pula dengan Anies yang juga berdiri dan menghampiri Sylviana. Ahok langsung memperagakan gerakan melerai antara Anies dan Sylviana.

Dia menggerak-gerakkan ke atas dan bawah kedua tangannya ke arah depan. Selain itu, Ahok juga terlihat tertawa dan memainkan bibirnya.

(Baca juga: Sowan ke Habibie, Agus-Sylviana Dapat Masukan Soal Program Kerja)

Ia menggerakkan tangan dan mengingatkan Sylviana agar kembali ke tempat duduknya. Sontak ruang debat di Ruang Bhirawa, mendadak riuh.

Suasana semakin riuh saat Ahok berjoget sambil berputar di atas panggung. Sementara itu Sylviana terlihat tak tersenyum saat kembali ke tempat duduknya.

Kompas TV Kejadian Unik dan Lucu di Debat Putaran Kedua Cagub Dki Jakarta
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Duka di Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Duka di Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antar Pribadi

Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antar Pribadi

Megapolitan
Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Megapolitan
Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Megapolitan
Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Megapolitan
Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Megapolitan
Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Megapolitan
Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Megapolitan
Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Megapolitan
Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com