Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djarot Masih Keluhkan Kewajiban Cuti Kampanye

Kompas.com - 07/03/2017, 05:45 WIB
David Oliver Purba

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat sempat mengeluhkan kewajiban cuti kampanye putaran kedua Pilkada DKI bagi calon gubernur-calon wakil gubernur petahana saat memberikan sambutan pada peresmian lokasi binaan di Kelurahan Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (6/3/2017).

Djarot sebelumnya berpesan kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) DKI Jakarta Irwandi, agar tetap menjalankan program pengembangan UKM melalui lokbin-lokbin yang akan dibangun.

Dia menyampaikan pesan itu karena harus cuti kampanye putaran kedua Pilkada DKI. Kepada Irwandi, Djarot juga meminta agar halaman di kantor kelurahan, kecamatan, hingga wali kota dapat digunakan sebagai tempat pedagang kaki lima berjualan ketika malam hari.

"Tolong kantor-kantor camat bahkan kantor kelurahan bahkan lapangan sekolah masukkan saja (PKL-nya). Tapi diseleksi, didata sehingga nggak sembarangan bisa berdagang," ujar Djarot, Senin malam.

Usai menyampaikan permintaannya, Djarot tiba-tiba menyinggung aturan yang mewajibkan cagub-cawagub petahana cuti kampanye pada putaran kedua Pilkada DKI.

"Makanya kalau cuti sampai 15 April disuruh kampanye terus. Jadi sudah hampir lima bulan. Kerjanya kapan bagi petahana? Kami kadang suudzon ya kerja dibilang kampanye. Padahal kami mau melayani warga," ujar Djarot.

Ahok-Djarot cuti kampanye putaran kedua mulai 7 Maret hingga 15 April 2017. Pada putaran pertama, Ahok-Djarot cuti selama 3,5 bulan untuk berkampanye.

Posisi Ahok-Djarot akan digantikan sementara oleh Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Sumarsono yang sudah dilantik menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta.

Kompas.com Tahapan putaran kedua Pilkada DKI Jakarta

Kompas TV Melalui rapat pleno yang di gelar Sabtu malam (5/3), Komisi Pemilihan Umum provinsi DKI Jakarta menetapkan, 2 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, berhak mengikuti putaran kedua pilkada DKI Jakarta. Apa saja hasil dari rapat pleno tersebut? Kita bahas bersama Komisioner KPU DKI Jakarta, Dahlia Umar dan pengamat komunikasi politik, Lely Arianie.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Curhat Seniman Grafiti Diremehkan karena Tak Banyak Uang, Janji Akan Terus Berkarya

Curhat Seniman Grafiti Diremehkan karena Tak Banyak Uang, Janji Akan Terus Berkarya

Megapolitan
Rancang dan Perjuangkan Sendiri, Kios Seni di GKJ Jadi Karya Terbesar Suwito Si Pelukis

Rancang dan Perjuangkan Sendiri, Kios Seni di GKJ Jadi Karya Terbesar Suwito Si Pelukis

Megapolitan
Kerap Dipandang Sebelah Mata Jadi Pelukis Jalanan, Atu: Bagi Saya Tidak Masalah

Kerap Dipandang Sebelah Mata Jadi Pelukis Jalanan, Atu: Bagi Saya Tidak Masalah

Megapolitan
Ini Biang Kerok Eskalator 'Skybridge' Stasiun Bojonggede Rusak Berminggu-minggu

Ini Biang Kerok Eskalator "Skybridge" Stasiun Bojonggede Rusak Berminggu-minggu

Megapolitan
Sistem Imigrasi Sempat 'Down', Penumpang di Bandara Soekarno Hatta Sebut Tak Ada Lagi Antrean Panjang

Sistem Imigrasi Sempat "Down", Penumpang di Bandara Soekarno Hatta Sebut Tak Ada Lagi Antrean Panjang

Megapolitan
Warga Dorong Polisi Selidiki Kasus Penjarahan Aset Rusunawa Marunda

Warga Dorong Polisi Selidiki Kasus Penjarahan Aset Rusunawa Marunda

Megapolitan
Jauh-jauh dari Depok, Tiga Pemuda Datang ke PRJ demi Coba Mie Goreng Viral

Jauh-jauh dari Depok, Tiga Pemuda Datang ke PRJ demi Coba Mie Goreng Viral

Megapolitan
Mumet Ujian dan Sekolah, Salwa ke PRJ Demi 'Ketemu' Grup Kpop Seventeen

Mumet Ujian dan Sekolah, Salwa ke PRJ Demi "Ketemu" Grup Kpop Seventeen

Megapolitan
Warga Teriak Lihat Anies Keliling PRJ: Pak, Jadi Gubernur Lagi Ya...

Warga Teriak Lihat Anies Keliling PRJ: Pak, Jadi Gubernur Lagi Ya...

Megapolitan
Wakili Heru Budi, Wali Kota Jakpus Buka Perayaan HUT DKI di PRJ Bareng Anies

Wakili Heru Budi, Wali Kota Jakpus Buka Perayaan HUT DKI di PRJ Bareng Anies

Megapolitan
Jajan Kerak Telor di PRJ, Anies: Kangen, Sudah Dua Tahun Enggak Makan Ini

Jajan Kerak Telor di PRJ, Anies: Kangen, Sudah Dua Tahun Enggak Makan Ini

Megapolitan
Anies Baswedan Kunjungi PRJ, Pandu Pesta Kembang Api dari Atas Panggung

Anies Baswedan Kunjungi PRJ, Pandu Pesta Kembang Api dari Atas Panggung

Megapolitan
Beli Uang Palsu Rp 22 Miliar, Pelaku Bakal Tukar dengan Duit Asli yang Akan Dimusnahkan BI

Beli Uang Palsu Rp 22 Miliar, Pelaku Bakal Tukar dengan Duit Asli yang Akan Dimusnahkan BI

Megapolitan
Awalnya Pembeli, Pria di Depok Dimodali Bandar Buat Jadi Peracik dan Pengedar Tembakau Sintetis

Awalnya Pembeli, Pria di Depok Dimodali Bandar Buat Jadi Peracik dan Pengedar Tembakau Sintetis

Megapolitan
Keluarga Berharap Virgoun Bisa Direhabilitasi

Keluarga Berharap Virgoun Bisa Direhabilitasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com