Salin Artikel

Tugas "Airport Helper" Bandara Soetta dan Harapan Penumpang Mandiri

Bandara Soekarno Hatta ingin menghilangkan porter dan mendorong calon penumpang mandiri saat proses check in hingga boarding.

Head of Corporate Secretary and Legal PT Angkasa Pura II, Agus Haryadi menjelaskan bandara internasional di luar negeri sudah tidak menggunakan jasa porter.

Menurut Agus, calon penumpang di bandara internasional di luar negeri melakukan semuanya sendiri, mulai dari mengambil troli, proses check in di counter, hingga boarding.

"Di Malaysia dan Singapura contohnya, tidak ada (porter), penumpang yang mandiri. Tapi kami sadari bahwa tentu di sana berbeda, semua sudah dibuat mudah. Nunggu bagasi tidak lama dan sebagainya," kata Agus, kepada Kompas.com, Jumat (8/9/2017).

(baca: Harapan "Airport Helper", dari Kejelasan Gaji hingga Penyediaan Air Minum)

Berbagai kemudahan itu, kata Agus, masih dikejar oleh pengelola bandara yang ada di Indonesia, termasuk AP II. Hal itulah yang mendasari diubahnya fungsi porter menjadi airport helper di Bandara Soekarno-Hatta mulai 1 September 2017.

Agus menjelaskan, tugas airport helper tidak jauh berbeda dengan pekerjaan porter, yakni membantu mengangkat barang bawaan calon penumpang dari lobi terminal hingga area check in, sebelum didaftarkan pihak maskapai untuk masuk bagasi.

Bedanya, layanan helper ini tidak berbayar alias gratis dan helper tidak diperkenankan menerima tip dari pengguna jasa bandara.

"Jadi, yang kami lakukan adalah penumpang juga teredukasi untuk bisa mandiri, seperti di Terminal 3. Helper membantu, katakanlah ada barang yang berat dari mobil ke troli, setelah itu didorong ke dalam," ujar Agus.

Para helper di Bandara Soekarno-Hatta juga dilatih cara melayani orang. Hal itu diperlukan karena pada tahap awal helper beroperasi, mereka masih dalam masa transisi dari sebelumnya sebagai porter, di mana mereka meminta bayaran dan menerima tip atas jasanya.

"Untuk kasus-kasus tertentu seperti manula, ibu hamil, penumpang yang tidak fit atau sakit, kami prioritaskan untuk dilayani," ucap Agus.

https://megapolitan.kompas.com/read/2017/09/08/14424681/tugas-airport-helper-bandara-soetta-dan-harapan-penumpang-mandiri

Terkini Lainnya

Kisah Dian Bertahan Jadi Pelukis Piring, Karya Ditawar Murah hingga Lapak Diganggu Preman

Kisah Dian Bertahan Jadi Pelukis Piring, Karya Ditawar Murah hingga Lapak Diganggu Preman

Megapolitan
Dua Ormas Bentrok hingga Lempar Batu-Helm, Lalin Jalan TB Simatupang Sempat Tersendat

Dua Ormas Bentrok hingga Lempar Batu-Helm, Lalin Jalan TB Simatupang Sempat Tersendat

Megapolitan
Kisah Perantau Bangun Masjid di Kampung Halaman dari Hasil Kerja di Tanah Perantauan

Kisah Perantau Bangun Masjid di Kampung Halaman dari Hasil Kerja di Tanah Perantauan

Megapolitan
Uniknya Seni Lukis Piring di Bekasi, Bermodalkan Piring Melamin dan Pensil Anak SD

Uniknya Seni Lukis Piring di Bekasi, Bermodalkan Piring Melamin dan Pensil Anak SD

Megapolitan
Sapi Kurban Mengamuk Saat Hendak Disembelih di Tangsel, Rusak Tiga Motor Warga

Sapi Kurban Mengamuk Saat Hendak Disembelih di Tangsel, Rusak Tiga Motor Warga

Megapolitan
Suasana Mencekam di Pasar Minggu Sore Ini, Dua Ormas Bentrok Lempar Batu dan Helm

Suasana Mencekam di Pasar Minggu Sore Ini, Dua Ormas Bentrok Lempar Batu dan Helm

Megapolitan
PKB Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024 karena Hasil 'Survei Langitan'

PKB Usung Supian Suri pada Pilkada Depok 2024 karena Hasil "Survei Langitan"

Megapolitan
Marak Penjarahan Aset di Rusunawa Marunda, Pengelola Ungkap Tak Ada CCTV di Sana

Marak Penjarahan Aset di Rusunawa Marunda, Pengelola Ungkap Tak Ada CCTV di Sana

Megapolitan
Gang Venus Tambora Terlalu Padat Penduduk, Pemerintah Diminta Relokasi Warga ke Rusun

Gang Venus Tambora Terlalu Padat Penduduk, Pemerintah Diminta Relokasi Warga ke Rusun

Megapolitan
Demi Berkurban Sapi, Sugito Pedagang Siomay Menabung Dua Bulan Sebelum Idul Adha

Demi Berkurban Sapi, Sugito Pedagang Siomay Menabung Dua Bulan Sebelum Idul Adha

Megapolitan
Truk Sampah di Kota Bogor Disebut Tak Dapat Peremajaan Bertahun-tahun, padahal Berusia Tua

Truk Sampah di Kota Bogor Disebut Tak Dapat Peremajaan Bertahun-tahun, padahal Berusia Tua

Megapolitan
Pengelola Rusunawa Marunda Bakal Pasang Alat Kontrol Patroli untuk Cegah Penjarahan Berulang

Pengelola Rusunawa Marunda Bakal Pasang Alat Kontrol Patroli untuk Cegah Penjarahan Berulang

Megapolitan
Menunggu Berjam-jam di Masjid Istiqlal, Warga Kecewa Tak Ada Pembagian Daging Kurban

Menunggu Berjam-jam di Masjid Istiqlal, Warga Kecewa Tak Ada Pembagian Daging Kurban

Megapolitan
Sugito Tak Masalah Dapat Daging Kurban Sedikit: Yang Penting Orang di Lingkungan Kita Bisa Makan

Sugito Tak Masalah Dapat Daging Kurban Sedikit: Yang Penting Orang di Lingkungan Kita Bisa Makan

Megapolitan
Warga Jakbar Datang ke Masjid Istiqlal Berharap Kebagian Daging Kurban: Di Rumah Cuma Dapat 2 Ons

Warga Jakbar Datang ke Masjid Istiqlal Berharap Kebagian Daging Kurban: Di Rumah Cuma Dapat 2 Ons

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke