Salin Artikel

Jenazah Pria dengan Luka Bacok Ditemukan di Kali Ganda Agung, Bekasi

Jenazah itu ditemukan warga sekitar. Mereka melaporkan hal itu kepada pihak kepolisian. Tak lama polisi datang untuk mengangkat jenazah itu dari kali dan melakukan identifikasi.

"Mayatnya laki-laki, umurnya sekitar 25 tahunan. Dari identifikasi sementara, ditemukan bekas luka bacok di siku lengan kiri dan lengan kiri patah, mungkin abis ada keributan," ujar petugas  evakuasi Polres Metro Bekasi Kota, Kodim, di lokasi kejadian.

Ia menjelaskan, selain luka di lengan, ditemukan pula memar di bagian dada jenazah itu. Menurut kodim, memar itu seperti bekas pukulan.

Pada pukul 18.00 WIB, jenazah dibawa ke RSUD Kota Bekasi. Menurut Kodim, tidak ditemukan identitas pada jenazah tersebut.

"Rencana dibawa ke RSUD, ditunggu empat sampai lima hari, kalau nggak ada yang keluarganya yang nyari, akan dimakamkan oleh RSUD menggunakan dana pemkot (Bekasi)," kata Kodim.

Nton (35), warga Kampung Bulak Mekar RT 08 RW 11, Kecamatan Bekasi Timur, yang merupakan salah satu orang yang pertama melihat jenazah itu mengatakan, "Jam empat sore lihat kaya ada boneka ketutupan sampah. Keliatan pantatnya aja. Penasaran saya, soalnya dilalerin juga, terus saya urek-urek sampah pake gala, tahunya mayat," ujar Nton.

Menurut Nton, jenazah tersebut dalam posisi tengkurap. Ia tidak mengetahui jenis kelaminnya.

"Saya tadi langsung lapor ke RT. Nggak berani lihatnya," kata dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2017/10/09/18550511/jenazah-pria-dengan-luka-bacok-ditemukan-di-kali-ganda-agung-bekasi

Terkini Lainnya

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Megapolitan
Anies Bakal 'Kembalikan Jakarta ke Relnya', Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Anies Bakal "Kembalikan Jakarta ke Relnya", Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Megapolitan
Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Megapolitan
Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Megapolitan
Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Megapolitan
SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

Megapolitan
Polisi Terbitkan SP2HP Kedua Terkait Kasus Akseyna, Keluarga Berharap Aparat Jaga Momentum

Polisi Terbitkan SP2HP Kedua Terkait Kasus Akseyna, Keluarga Berharap Aparat Jaga Momentum

Megapolitan
Tak Bisa Biayai Pemakaman, Keluarga Tak Kunjung Ambil Jenazah Pengemis Korban Kebakaran di Pejaten

Tak Bisa Biayai Pemakaman, Keluarga Tak Kunjung Ambil Jenazah Pengemis Korban Kebakaran di Pejaten

Megapolitan
Keluarga Pengemis Sebatang Kara di Pejaten Barat Lepas Tangan Usai Mendiang Tewas Akibat Kebakaran

Keluarga Pengemis Sebatang Kara di Pejaten Barat Lepas Tangan Usai Mendiang Tewas Akibat Kebakaran

Megapolitan
Kebakaran di Gedung Graha CIMB Niaga, Api Berasal dari Poliklinik di Lantai Basement

Kebakaran di Gedung Graha CIMB Niaga, Api Berasal dari Poliklinik di Lantai Basement

Megapolitan
Melihat Kondisi Hunian Sementara Warga Eks Kampung Bayam yang Disoroti Anies

Melihat Kondisi Hunian Sementara Warga Eks Kampung Bayam yang Disoroti Anies

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Besok

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Besok

Megapolitan
Basement Gedung Graha CIMB Niaga di Jalan Sudirman Kebakaran

Basement Gedung Graha CIMB Niaga di Jalan Sudirman Kebakaran

Megapolitan
Akhir Hayat Lansia Sebatang Kara di Pejaten, Tewas Terbakar di Dalam Gubuk Reyot Tanpa Listrik dan Air...

Akhir Hayat Lansia Sebatang Kara di Pejaten, Tewas Terbakar di Dalam Gubuk Reyot Tanpa Listrik dan Air...

Megapolitan
Anies Kembali Ikut Pilkada Jakarta, Warga Kampung Bayam: Buatlah Kami Sejahtera Lagi

Anies Kembali Ikut Pilkada Jakarta, Warga Kampung Bayam: Buatlah Kami Sejahtera Lagi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke