Salin Artikel

SMAN 46: Siswa Tewas akibat Tawuran Sudah Dikeluarkan Tahun Lalu

Subki, Wakil Bidang Humas SMAN 46, mengatakan, Indra memang dikenal sebagai murid di SMAN 46. Namun, sebenarnya ia sudah tak bersekolah lagi di sana.

"Sejak Desember 2016 sudah dikembalikan ke orangtuanya," ujar Subki ketika ditemui di kantornya, Selasa (7/11/2017).

Menurut Subki, Indra dikeluarkan dari sekolah ketika di bangku kelas 2 karena terlibat kekerasan. Ia kemudian bersekolah di SMA Darul Maarif yang berjarak hanya 1,5 kilometer dari SMAN 46.

Subki mengatakan, berdasarkan informasi yang diperolehnya, pada Jumat dini hari itu memang ada pelajar SMAN 46 yang masih aktif dan yang sudah tidak bertikai dengan pelajar dari kelompok lain. Subki menyebut, pertarungan itu bukan antarsekolah, melainkan kelompok atau geng.

"Kalau sudah malam, sebetulnya yang lebih condong bukan tawuran antarsekolah, tetapi antargeng," ujar Subki.

Dari peristiwa dini hari itu pula dua siswa aktif SMAN 46 bernama Rizky dan Ivan menjadi korban. Mereka dirawat di rumah sakit karena terluka.

Pihak kepolisian kini tengah menyelidiki tewasnya Indra. Subki mengatakan, jika polisi menyebut siswa-siswa SMAN 46 yang terlibat, siswa tersebut akan dikeluarkan.

"Kami tidak keluarkan kalau tidak ada bukti, yang jelas SMAN 46 ingin ini bersih, jangan berulang, dengan cara kepolisian. Sebab, ini bukan kriminal anak sekolah, tetapi kriminal umum," ujar Subki.

https://megapolitan.kompas.com/read/2017/11/07/14255151/sman-46-siswa-tewas-akibat-tawuran-sudah-dikeluarkan-tahun-lalu

Terkini Lainnya

Pariwisata Jakarta Terus Digenjot Guna Wujudkan Kota Global

Pariwisata Jakarta Terus Digenjot Guna Wujudkan Kota Global

Megapolitan
Warga Duga Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang Tak Tepat Sasaran, Pembeli Hanya Mau Investasi

Warga Duga Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang Tak Tepat Sasaran, Pembeli Hanya Mau Investasi

Megapolitan
Viral Video Pria Curi Tabung Gas 3 Kg di Warung Kelontong di Bogor

Viral Video Pria Curi Tabung Gas 3 Kg di Warung Kelontong di Bogor

Megapolitan
Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Megapolitan
Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Megapolitan
Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Megapolitan
Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Megapolitan
Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Megapolitan
Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Megapolitan
Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Megapolitan
Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Megapolitan
Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Megapolitan
6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

Megapolitan
Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Megapolitan
Aksi Heroik Babinsa di Bogor Selamatkan Pria yang Hendak Bunuh Diri di Jembatan

Aksi Heroik Babinsa di Bogor Selamatkan Pria yang Hendak Bunuh Diri di Jembatan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke