Salin Artikel

Warung-warung di Bagian Barat Danau Sunter Ditertibkan

Penataan ini dilakukan dalam rangka mempersiapkan Danau Sunter sebagai lokasi Festival Danau Sunter.

Bagian barat Danau Sunter tampak dipenuhi warung-warung, tempat pemancingan ikan, dan tempat bermain perahu bebek.

"Hari ini akan kita bongkar pagar dan WC umum karena kesannya kumuh. Kita tertibkan. Pohon bambu yang di pinggir jalan juga kita rapikan," ucap Wakil Wali Kota Jakarta Utara Junaedi.

Dua eskavator kecil dan tujuh unit truk disiapkan untuk membantu proses penataan ini.

Petugas gabungan yang terdiri dari PPSU, Dinas Bina Marga, satpol PP, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Sumber Daya Air, Dishub, dan gabungan TNI/Polri membantu penataan.

Atas penertiban ini, para pedagang yang membuka warung di sisi barat Danau Sunter itu tidak melakukan penolakan.

Mereka pasrah melihat para petugas merapikan lokasi di sekitar tempat mereka biasa berdagang, seperti merapikan pohon-pohon, payung-payung, serta tenda-tenda.

Junaedi menyampaikan, pemerintah memberikan waktu dua sampai tiga hari bagi pemilik warung dan pengusaha pemancingan untuk membereskan barang-barang milik mereka.

Pemerintah menyiapkan tempat di sisi selatan danau untuk relokasi para pedagang itu.

"Kita atur agar saat festival nanti lebih tertata. Nantinya tetap ada pemancingan dan para pedagang. Konsepnya kita ubah agar tidak terlihat kumuh," ucap Junaedi.

Penataan dilakukan di tengah hujan di kawasan Danau Sunter. Adapun Festival Danau Sunter dijadwalkan pada Februari mendatang.

Dalam acara tersebut akan berlangsung lomba antara Wakil Gubernur Sandiaga Uno dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Sandi akan berenang sedangkan Susi akan ber-paddle.

 

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/01/18/17503401/warung-warung-di-bagian-barat-danau-sunter-ditertibkan

Terkini Lainnya

Pemerkosa Remaja di Tangsel Masih Satu Keluarga dengan Korban

Pemerkosa Remaja di Tangsel Masih Satu Keluarga dengan Korban

Megapolitan
Pabrik Narkoba di Bogor Terbongkar, Polisi Klaim 'Selamatkan' 830.000 Jiwa

Pabrik Narkoba di Bogor Terbongkar, Polisi Klaim "Selamatkan" 830.000 Jiwa

Megapolitan
Siasat Pabrik Narkoba di Bogor Beroperasi: Kamuflase Jadi Bengkel, Ruangan Pakai Peredam

Siasat Pabrik Narkoba di Bogor Beroperasi: Kamuflase Jadi Bengkel, Ruangan Pakai Peredam

Megapolitan
Ratusan Sekuriti Geruduk Kampung Susun Bayam, Perintahkan Warga Segera Pergi

Ratusan Sekuriti Geruduk Kampung Susun Bayam, Perintahkan Warga Segera Pergi

Megapolitan
Lima Tahun Berlalu, Polisi Periksa 5 Terduga Pelaku Penusukan Noven Siswi SMK Bogor

Lima Tahun Berlalu, Polisi Periksa 5 Terduga Pelaku Penusukan Noven Siswi SMK Bogor

Megapolitan
Pemerkosa Remaja di Tangsel Sudah Mundur dari Staf Kelurahan sejak 2021

Pemerkosa Remaja di Tangsel Sudah Mundur dari Staf Kelurahan sejak 2021

Megapolitan
Usahanya Tak Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Minta Mediasi ke Pemilik Lahan

Usahanya Tak Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Minta Mediasi ke Pemilik Lahan

Megapolitan
4 Oknum Polisi yang Ditangkap karena Pesta Narkoba di Depok Direhabilitasi

4 Oknum Polisi yang Ditangkap karena Pesta Narkoba di Depok Direhabilitasi

Megapolitan
Cegah Stunting di Jaksel, PAM Jaya dan TP-PKK Jaksel Teken Kerja Sama Percepatan Penurunan Stunting

Cegah Stunting di Jaksel, PAM Jaya dan TP-PKK Jaksel Teken Kerja Sama Percepatan Penurunan Stunting

Megapolitan
KPAI Datangi Sekolah Siswa yang Hendak Bunuh Diri, Cek Keamanan dan Sarpras Gedung

KPAI Datangi Sekolah Siswa yang Hendak Bunuh Diri, Cek Keamanan dan Sarpras Gedung

Megapolitan
Tersedia 8.426 Kuota PPDB Bersama, Pelajar yang Tak Lulus Negeri Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis

Tersedia 8.426 Kuota PPDB Bersama, Pelajar yang Tak Lulus Negeri Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis

Megapolitan
Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Megapolitan
Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di 'Pabrik Narkoba' Bogor

Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di "Pabrik Narkoba" Bogor

Megapolitan
Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Megapolitan
Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke