Salin Artikel

Cara Pemkot Bekasi Percepat Operasional Trans Patriot

Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto mengatakan, pihaknya akan membuat Peraturan Wali Kota Bekasi (perwal) guna mempercepat operasional bus Trans Patriot.

"Jadi pada saat perda itu sudah kami ajukan kepada yang terhormat (DPRD), nanti ditindak lanjuti dengan perwal. Nah mudah-mudahan ini menjadi salah satu kunci dalam menjalankan percepatan operasional trans patriot ini," kata Tri di Atrium Pondok Gede, Kota Bekasi, Jawa Barat, Senin (8/10/2018).

Tri menilai pembuatan perwal bisa mempercepat operasional trans patriot sambil menunggu rampungnya perda yang masih dibahas pihaknya dengan Kabag Hukum dan Pembangunan Kota Bekasi.

"Karena perdanya belum siap, nanti mudah-mudahan dengan kepwal (keputusan wali kota) bisa kami lakukan sambil menunggu perda yang kemudian sedang dilanjutkan," ujar Tri.

Adapun untuk pihak pengelola, Tri menambahkan, pihaknya akan melibatkan BUMD PD Mitra Patriot (PD MP).

Ia mengatakan, PD MP bisa menggandeng pihak ketiga jika tidak mampu mengoperasikan trans patriot. 

Operasional trans patriot sendiri termasuk dalam program 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi terpilih yang harus selesai pada Desember 2018. 

"Insya Allah akhir tahun selesai, Insya Allah dalam 100 hari ini akan kami operasionalkan (trans patriot)," ujarnya. 

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/10/08/22105891/cara-pemkot-bekasi-percepat-operasional-trans-patriot

Terkini Lainnya

Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Megapolitan
Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Megapolitan
Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Megapolitan
Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Megapolitan
Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Megapolitan
Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Megapolitan
Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, Polisi Imbau Penonton Waspadai Copet dan Tiket Palsu

Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, Polisi Imbau Penonton Waspadai Copet dan Tiket Palsu

Megapolitan
Pencuri Motor di Bekasi Bawa Pistol, Lepaskan Tembakan 3 Kali

Pencuri Motor di Bekasi Bawa Pistol, Lepaskan Tembakan 3 Kali

Megapolitan
Teror Begal Bermodus 'Debt Collector', Nyawa Pria di Kali Sodong Melayang dan Motornya Hilang

Teror Begal Bermodus "Debt Collector", Nyawa Pria di Kali Sodong Melayang dan Motornya Hilang

Megapolitan
Jakpro Buka Kelas Seni dan Budaya Lewat Acara “Tim Art Fest” Mulai 30 Mei

Jakpro Buka Kelas Seni dan Budaya Lewat Acara “Tim Art Fest” Mulai 30 Mei

Megapolitan
Amankan 2 Konser K-Pop di GBK, Polisi Terjunkan 865 Personel

Amankan 2 Konser K-Pop di GBK, Polisi Terjunkan 865 Personel

Megapolitan
Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, MRT Jakarta Beroperasi hingga Pukul 01.00 WIB

Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, MRT Jakarta Beroperasi hingga Pukul 01.00 WIB

Megapolitan
Pastikan Masih Usut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel, Polisi: Ada Unsur Pidana

Pastikan Masih Usut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel, Polisi: Ada Unsur Pidana

Megapolitan
Polisi Sebut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Mandek 2 Tahun karena Kondisi Korban Belum Stabil

Polisi Sebut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Mandek 2 Tahun karena Kondisi Korban Belum Stabil

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke