Salin Artikel

Isu PNS Dipaksa Beli Tiket Film "Terima Kasih Cinta", Ini Penjelasan Pemkot Bekasi

"Saya tegaskan bahwa tidak ada unsur pemaksaan kepada pegawai Pemerintah Kota Bekasi untuk membeli tiket film Terima Kasih Cinta," kata Tri saat dikonfimasi, Kamis (17/1/2019).

Adapun tokoh dalam film tersebut diperankan oleh putra dari Tri dan putri Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi.

Istri Wakil Wali Kota Bekasi juga bertindak sebagai produser dalam film itu.

Dia menjelaskan, pihaknya hanya mengimbau kepada pegawai Pemkot Bekasi untuk menonton film tersebut namun tidak dengan paksaan.

Imbauan itu dilakukan karena 70 persen latar dalam film tersebut berada di Kota Bekasi.

Menurut dia, film itu akan menguatkan citra Kota Bekasi. Oleh karena itu, hal tersebut harus diawali dengan menumbuhkan animo menonton dari masyarakat Kota Bekasi terlebih dahulu.

"Imbauan atau ajakan untuk menonton film itu sifatnya berbentuk sosialisasi, tidak mengikat, tidak ada paksaan dan diserahkan sepenuhnya kepada yang mau nonton," ujar Tri.

Dia juga meminta kepada pegawai Pemkot Bekasi apabila ada oknum yang memaksa untuk menonton film tersebut untuk laporkan kepada pihak berwajib.

Sebelumnya beredar kabar bahwa ada pemaksaan kepada Tenaga Kerja Kontrak (TKK) Pemkot Bekasi untuk membeli tiket film itu.

Para TKK dikabarkan mengeluh karena diperintah untuk membeli tiket, padahal gaji bulan Desember 2018 beluk dibayarkan kepada TKK.

Terkait hal itu, Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi memerintahkan Pj Sekretaris Daerah Kota Bekasi untuk membayarkan gaji TKK yang berjumlah 11.000 orang bulan Desember 2018 pada Jumat (18/1/2019) besok.

"Selesaikan penghasilan TKK supaya mereka kembali semangat bekerja ketika menghadapi berita simpang siur," tutur Rahmat.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/01/17/16051701/isu-pns-dipaksa-beli-tiket-film-terima-kasih-cinta-ini-penjelasan-pemkot

Terkini Lainnya

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Megapolitan
Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Megapolitan
Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Megapolitan
Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Megapolitan
Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja 'Citayam Fashion Week' Pindah ke Kota Tua

Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja "Citayam Fashion Week" Pindah ke Kota Tua

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Megapolitan
Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke