Salin Artikel

Ramai Soal Rumah Reyot di Tengah Apartemen, Semewah Apa Apartemen Thamrin Executive Residence?

Rumah reyot tersebut sangat kontras dengan gedung apartemen yang tinggi dan megah. Pemiliknya, Lies (64), menolak tawaran menggiurkan dari pihak apartemen agar rumah itu dijual.

Lalu, semewah apa apartemen Thamrin Executive Residence?

1. Dikembangkan PT. Jakarta Realty

Thamrin Executive Residence merupakan apartemen yang dikembangkan oleh PT. Jakarta Realty, sebuah perusahaan gabungan member Agung Podomoro Group dan Jakarta Propertindo.

Pengembang yang sama juga mendirikan apartemen Cosmo Terrace dan Mall Thamrin City di Jakarta Pusat.

Kontraktor untuk apartemen ini adalah Nusa Raya Cipta, perusahaan yang sama yang telah mengerjakan proyek bangunan kelas atas seperti Apartemen Soho dan Royale Springhill Garden.

2. Lokasi yang strategis di pusat kota

Apertemen Thamrin Executive Residence terletak di kawasan yang cukup strategis, tepatnya di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Tak jauh dari apartemen, terdapat pusat perbelanjaan Grand Indonesia yang jaraknya hanya kurang lebih 800 meter. Selain itu, ada juga mall Plaza Indonesia dan Thamrin City yang dapat ditempuh dengan berjalan kaki.

Thamrin Executive Residence tidak dibangun di tepi jalan raya, melainkan di jalanan kecil yang cukup sempit. Namun, lokasinya tetap tergolong strategis karena hanya berjarak sekitar 1 kilometer dari Jalan Sudirman.

Jalan Sudirman sendiri merupakan jalan utama yang menghubungkan berbagai lokasi di Jakarta dan menjadi pusat gedung pencakar langit.

3. Fasilitas dan biaya sewa

Apartemen Thamrin Executive Residence mengusung konsep "work to city". Konsep ini dibuktikan bukan hanya dari lokasinya, namun juga dari fasilitas yang disediakan.

Gedung apartemen dilengkapi dengan kolam renang panjang baik untuk dewasa maupun anak-anak. Ada pula fasilitas kesehatan seperti gym, tempat bermain anak, mini golf, dan lain sebagainya.

Tersedia juga fasilitas keamanan berupa CCTV dan petugas keamanan 24 jam.

Berdasarkan informasi dari aplikasi mamikos.com, biaya sewa apartemen di Thamrin Executive Residence berada di rentang harga Rp 5 juta hingga Rp 37,8 juta per bulan. Sementara dari situs jual beli properti, harga jual satu unit apartemen termurah (1 kamar) paling rendah Rp 1,5 miliar.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/09/22/08261421/ramai-soal-rumah-reyot-di-tengah-apartemen-semewah-apa-apartemen-thamrin

Terkini Lainnya

Lurah: Separuh Penduduk Kali Anyar Buruh Konfeksi dari Perantauan

Lurah: Separuh Penduduk Kali Anyar Buruh Konfeksi dari Perantauan

Megapolitan
Optimistis Seniman Jalanan Karyanya Dihargai meski Sering Lukisannya Terpaksa Dibakar...

Optimistis Seniman Jalanan Karyanya Dihargai meski Sering Lukisannya Terpaksa Dibakar...

Megapolitan
Kampung Konfeksi di Tambora Terbentuk sejak Zaman Kolonial, Dibuat untuk Seragam Pemerintahan

Kampung Konfeksi di Tambora Terbentuk sejak Zaman Kolonial, Dibuat untuk Seragam Pemerintahan

Megapolitan
Razia Dua Warung Kelontong di Bogor, Polisi Sita 28 Miras Campuran

Razia Dua Warung Kelontong di Bogor, Polisi Sita 28 Miras Campuran

Megapolitan
Tanda Tanya Kasus Kematian Akseyna yang Hingga Kini Belum Terungkap

Tanda Tanya Kasus Kematian Akseyna yang Hingga Kini Belum Terungkap

Megapolitan
Pedagang di Sekitar JIExpo Bilang Dapat Untung 50 Persen Lebih Besar Berkat Jakarta Fair

Pedagang di Sekitar JIExpo Bilang Dapat Untung 50 Persen Lebih Besar Berkat Jakarta Fair

Megapolitan
Beginilah Kondisi Terkini Jakarta Fair Kemayoran 2024...

Beginilah Kondisi Terkini Jakarta Fair Kemayoran 2024...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Pelarian Perampok 18 Jam Tangan Mewah di PIK 2 | Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Minggu

[POPULER JABODETABEK] Akhir Pelarian Perampok 18 Jam Tangan Mewah di PIK 2 | Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Minggu

Megapolitan
Diduga Joging Pakai 'Headset', Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Grogol

Diduga Joging Pakai "Headset", Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta di Grogol

Megapolitan
Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Megapolitan
Anies Bakal 'Kembalikan Jakarta ke Relnya', Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Anies Bakal "Kembalikan Jakarta ke Relnya", Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Megapolitan
Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Megapolitan
Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Megapolitan
Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Megapolitan
SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke