Salin Artikel

Mikrotrans Jak Lingko 80 Layani Rute Rawa Buaya sampai Rawa Kompeni

JAKARTA, KOMPAS.com - Rute Mikrotrans Jak Lingko 80 kini melayani masyarakat Jakarta Barat yang akan beraktifitas dari Terminal Rawa Buaya sampai Rawa Kompeni, Jakarta Barat.

Kepala Divisi Sekretaris Korporasi Nadia Diposanjoyo mengatakan, Jak Lingko 80 adalah mikrotrans kelima yang diresmikan pada bulan ini.

"Rute mikrotrans transjakarta saat ini memang mengalami pertumbuhan yang sangat pesat. Dalam satu bulan ini sudah ada lima rute mikrotrans yang dibuka dan Jak Lingko 80 ini adalah rute ke-5," kata Nadia dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/11/2019).

Lanjut Nadia dalam pengoperasiannya Mikrotrans Jak Lingko 80 akan terintegrasi dengan layanan BRT 3E (Sentraland Cengkareng–Puri Kembangan) dan Jak 50 (Kalideres–Puri Kembangan).

Adapun layanan Mikrotrans Transjakarta beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00-22.00 WIB.

Walaupun baru 15 armada di Jak Lingko 80 siap mengawal trayek jurusan Rawa Buaya-Rawa Kompeni.

"Kami sediakan minimal 15 unit armada setiap rute baru yang dibuka," ucap Nadia.

Berikut ruas jalan yang dilalui Jak Lingko 80:

Terminal Rawa Buaya - Rawa Kompeni

Terminal Rawa Buaya - Jalan Daan Mogot - Jalan Ring Road - Halte Sumur Bor - Jalan Bambu Larangan - Jalan 20 Desember - Jalan 11 Maret - Jalan Citra Garden - Jalan Prepedan Dalam - Jalan Prepedan Raya - Jalan  Sahabat Raya - Jalan Lingkungan lV - Jalan Benda Raya - Jalan Tegal Alur - Jalan Kayu Besar Kapuk - Jalan Rw 06 - Jalan Kebon 200 - Jalan Kampung Belakang - Jalan Gaga Rawa Kompeni - Jalan Raya Perancis (Rawa Kompeni).

Rawa Kompeni - Terminal Rawa Buaya

Jalan Raya Perancis (Rawa Kompeni) - Jalan Gaga Rawa Kompeni - Jalan Kampung Belakang - Jalan Kebon 200 - Jalan RW 06 - Jalan Kayu Besar Kapuk - Jalan Tegal Alur - Jalan Benda Raya - Jalan Lingkungan lV - Jalan Sahabat Raya - Jalan Prepedan Raya - Jalan Prepedan Dalam - Jalan Citra Garden - Jalan 11 Maret - Jalan 20 Desember - Jalan Bambu Larangan - Halte Sumur Bor - Jalan Daan Mogot - Jalan Ring Road - Terminal Rawa Buaya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/11/20/18573651/mikrotrans-jak-lingko-80-layani-rute-rawa-buaya-sampai-rawa-kompeni

Terkini Lainnya

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Megapolitan
Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Megapolitan
PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Megapolitan
Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke