Salin Artikel

Runway 3 Bandara Soekarno-Hatta Resmi Dioperasikan, Jumat

Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero), Awaluddin menjelaskan, pengoperasian tersebut merupakan upaya untuk mengurai kepadatan pergerakan pesawat menjelang libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020

"Terpenting, kami sudah melaporkan ke regulator, kemudian ke Menteri Perhubungan," ujar Awaluddin di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Kota Tangerang, Jumat (20/19/2019).

PT Angkasa Pura II sebagai pengelola wilayah Bandara Soekarno-Hatta bersama AirNav, Otoritas Bandara Kementerian Perhubungan dan Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan persetujuan pengoperasian Runway 3.

Awaluddin menjelaskan, ada tiga alasan pengoperasian runway sepanjang 3.000 meter persegi tersebut dilakukan.

Pertama, secara keseluran infrastruktur sudah selesai seratus persen pada Agustus lalu, termasuk pengerjaan east cross taxiway yang sudah selesai dan sudah diresmikan.

Alasan kedua adalah aspek regulasi atau aturan mendasar infrastruktur bandara dinilai sudah terpenuhi dan direvisi menyesuaikan keberadaan runway 3.

"Misalnya, dokumen atau SOP untuk 2 runway, kini direvisi menjadi 3 runway. Begitu juga dengan SOP lain yang kembali disusun ulang," ujar dia.

Ketiga adalah peningkatan kualitas, kuantitas, dan kompetensi SDM atau personel yang saat ini bertugas.

"Kami dari pengoperasian kebandarudaraan, aspek SDM, terlebih Airnav yang berada di lapangan, siap untuk pengoperasian runway 3 ini," kata dia.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, penggunaan runway itu masih harus menunggu peresmian oleh Presiden Joko Widodo.

"Nanti saya usulkan ke Pak Presiden kapan diresmikan," ujar Budi sebelumnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/12/20/22292831/runway-3-bandara-soekarno-hatta-resmi-dioperasikan-jumat

Terkini Lainnya

Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Megapolitan
Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Megapolitan
Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Megapolitan
DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Megapolitan
Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Megapolitan
DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam Ini Berawan

Megapolitan
Saat Satpam Gereja di Pondok Aren Digigit Jarinya hingga Putus oleh Juru Parkir Liar…

Saat Satpam Gereja di Pondok Aren Digigit Jarinya hingga Putus oleh Juru Parkir Liar…

Megapolitan
Teka-teki yang Belum Terungkap dari Pembunuhan Wanita Dalam Koper di Cikarang

Teka-teki yang Belum Terungkap dari Pembunuhan Wanita Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Gerebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Wilayah Sentul Bogor

Polisi Gerebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Wilayah Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke