Salin Artikel

Kisah Penjaga Kolam Renang Tambah Penghasilan lewat Ternak Ikan Cupang Saat Pandemi Covid-19

JAKARTA, KOMPAS.com - Berawal dari hobi memelihara hewan, kini Patria Nugraha (30) mencoba peruntungan untuk beternak ikan cupang. Pandemi Covid-19 memaksanya mencari penghasilan tambahan demi menyambung hidup.

Patria adalah seorang penjaga kolam renang di sebuah sekolah internasional di Jakarta. Penghasilan total dari pekerjaan utamanya per bulan berkurang hingga 50 persen .

Sehari-hari sebelum pandemi Covid-19 menghantam Indonesia, ia bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari mengajar renang secara privat. Namun, Covid-19 menghancurkan sendi-sendi perekonomian rumah tangganya.

"Ini pandemi ini parah sih. Kalau diam aja ga ngapa-ngapain, ini bisa mati perlahan. Makanya gue nyoba usaha," kata Patria saat ditemui di kediamannya di bilangan Jagakarsa, Jakarta pada Senin (5/10/2020) malam.

Sebelum masa Covid-19, Patria bersama istrinya bisa mendapatkan Rp3 juta per bulan dari mengajar renang. Murid-murid di sekolah renang yang ia bina pun tak ada 

"Yang tadinya ngajar renang, ga bisa mengajar renang. Sama melatih di klub renang di sekolah. Itu sekolah renang buat bayi," tambahnya.

Penghasilannya dari mengikuti kompetisi burung kicau setiap bulannya sekitar Rp 500.000-Rp 1 juta pun hilang. Patria sendiri sering mengikuti dan memenangkan kompetisi burung kicau di sejumlah wilayah di Jakarta dan sekitarnya.

"Tadinya ada tambahan uang dari lomba burung. Sekarang kan PSBB jadi ga ada lomba burung kicau," kata laki-laki lulusan program D3 Universitas Indonesia dan S1 Universitas Padjajaran ini.

Patria lalu memutar otak untuk memulai usaha beternak ikan cupang. Ia memanfaatkan sebidang lahan di rumahnya untuk mengawinkan dan memelihara ikan cupang hingga siap dijual.

Laki-laki kelahiran Jakarta ini mencoba memanfaatkan tren ikan cupang hias yang melanda Jakarta dan sekitarnya. Saat ini, ada sejumlah masyarakat yang mencoba memperjualbelikan ikan cupang hias baik secara offline maupun online.

"Bisnis ikan cupang lagi lumayan sih. Banyak yang nyari untuk didagangin. Jadi saya nernak buat suplai pedagang," ujarnya.

Sejak bulan Februari, ia mulai meriset kebutuhan untuk beternak ikan cupang hias. Ia memanfaatkan Youtube, Facebook, dan Instagram untuk belajar menernak ikan cupang hias,

"Awal suka cupang pas SD, itu cupang aduan. Sekarang, gue coba lakuin yang gue bisa dan bisa ngehasilin sesuatu. Gue coba produktif di masa pandemi Covid-19," tambah Patria.

Bermodalkan uang Rp500.000, ia membeli sepasang ikan cupang plakat milik orang dari Tangerang lewat Facebook. Kemudian, ia mencoba mengawinkan ikan cupang tersebut. 

Namun, usahanya tak selalu berjalan mulus. Panen pertamanya di bulan Mei gagal.

"Pas mau panen, eh satu ember itu kena penyakit jamur (white spot). Itu satu lubukan (ember), isi kira-kira 100 ekor mati. Kerugian kira-kira Rp 1 juta. Bulan Mei itu sisa lima ekor ikan," kata Patria.

Sebelum 100 ekor ikan cupang itu mati, induk ikan cupang yang ia pelihara pun ikut mati. Ia mengaku teledor ketika memelihara ikan cupang tersebut.

"Indukan sempet mati karena kepanasan. Indukan mati sebelum panen karena kesalahan gue, ikannya kejemur dan kepanasan." tambahnya.

Ia memelihara ikan cupang hias hingga umur 3,5-5 bulan. Ikan cupang hias umur 3,5 bulan ia sebut bahan lantaran bisa dipelihara lagi setelah dijual.

Sementara itu, ikan cupang hias berumur 5 bulan tergolong siap kawin. Di umur 5 bulan, ikan cupang hiasnya sudah mengeluarkan warna yang maksimal.

Dari ternak ikan cupang hias, ia mulai mendapatkan uang. Setiap bulan bisa mengantongi uang hingga mencapai Rp 500.000 dari penjualan ikan cupang.

"Ternyata dari hasil ternak lumayan lah. Karena lagi booming ikan cupang," ujar Patria.

Ia menjual ikan cupangnya lewat Instagramnya @cahayanyupang dan melalui Facebook pribadinya. Patria juga memasarkan ikan cupang ternakannya lewat grup-grup pencinta ikan hias.

Patria menerima pembelian ikan cupang hias dalam partai besar. Ikan cupang hias ia jual dengan harga Rp50.000 dengan minimal penjualan sebanyak 10 ekor dan mulai dari Rp 100.000 jika membeli satuan.

Seekor ikan cupang hias pun memiliki harga yang bervariasi tergantung dengan kualitas ikan. Patria menyebutkan, semakin warna di badan ikan cupang terlihat, harga semakin mahal.

"Misalnya beli di toko itu ikan cupang bisa Rp 200.000, kalau lelang di Instagram, ada orang suka banget sama ikan cupangnya, harganya bisa lebih mahal," tambahnya.

Di panen kedua pada bulan September, ia bisa mengantongi uang Rp 1,5 juta. Ia sendiri panen ikan cupang hias setiap 3,5 bulan sekali.

Ia memiliki strategi agar penghasilannya stabil yakni dengan mengawinkan ikan cupang hias setiap bulan. Dengan begitu, Patria bisa memanen dan menjual ikan cupang hias setiap bulan.

Hingga saat ini, Patria berpikir untuk meneruskan usahanya menernak ikan. Ia sedang berusaha menambah media untuk mengawinkan ikan cupangnya.

Target penghasilan yang ia ingin capai dari beternak ikan cupang hias yaitu Rp3 juta per bulan. Setiap hari, ia selalu meluangkan waktu 2-3 jam untuk mengurus ternak ikan cupang hiasnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/10/06/17083451/kisah-penjaga-kolam-renang-tambah-penghasilan-lewat-ternak-ikan-cupang

Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke