Salin Artikel

Update Kecelakaan Truk Brimob Bawa Peserta Vaksinasi: 11 Orang Luka Berat, 1 Meninggal

JAKARTA, KOMPAS.com - Satu orang dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan yang dialami truk korps Brimob Polri di ruas Tol Dalam Kota KM 1.800, Jakarta Timur pada Kamis (19/8/2021) siang.

Laporan terbaru itu disampaikan oleh Kompas Petang.

"AKBP Fahri Siregar menyampaikan kecelakaan ini memakan 11 korban, termasuk satu sopir truk," ujar reporter KompasTV Dian Silitonga.

Sebanyak 10 penumpang mengalami luka berat, satu di antaranya meninggal dunia.

Laporan tempat korban dievakuasi juga masih simpang siur. Informasi awal, seluruh korban dievakuasi ke Rumah Sakit (RS) Tebet.

Sebelumnya, dilaporkan ada enam penumpang yang mengalami luka akibat kecelakaan itu.

"Beberapa penumpang yang ada di kendaraan tersebut sempat keluar (jatuh dari kursi penumpang). Identifikasi awal ada enam penumpang terluka akibat kecelakaan," ujar Kasubdit Bin Gakkum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar.

Fahri mengatakan, truk Brimob itu mengalami kecelakaan saat pulang mengantar peserta vaksinasi dari kawasan Kwitang, Senen, Jakarta Pusat.

Awalnya, terdapat dua truk Brimob yang mengangkut warga peserta vaksinasi Covid-19.

Truk pertama yang melaju di bagian depan berhasil menyalip truk derek.

Namun, saat truk Brimob kedua hendak mengubah kemudi ke sisi kanan, dari arah belakang terdapat mobil boks dan mobil pribadi yang melaju.

"Berdasarkan keterangan disampaikan pengemudi saat itu melihat ada kendaraan derek di bahu jalan. Setelah itu pengemudi berusaha mengarahkan kendaraan ke arah kanan," kata Fahri, Kamis, dilansir dari Tribun Jakarta.

Guna menghindari kecelakaan, sopir truk Brimob itu lalu mengubah kemudi ke sisi kiri sehingga kendaraan membentur badan truk derek di bahu jalan.

Bagian kiri kursi dan penutup truk korps Brimob jebol saat membentur truk derek dan pembatas jalan Tol Dalam Kota.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/08/19/20421291/update-kecelakaan-truk-brimob-bawa-peserta-vaksinasi-11-orang-luka-berat

Terkini Lainnya

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

Megapolitan
Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Megapolitan
Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Korban Telah Hilang Selama 4 Hari

Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Korban Telah Hilang Selama 4 Hari

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke