Salin Artikel

Ketika Anies Beri Sambutan Idul Adha di JIS dengan Latar Gambar Sirkuit Formula E...

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melaksanakan shalat Idul Adha 1443 Hijriah di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Minggu (10/7/2022).

Anies tiba di lokasi sekitar pukul 06.13 WIB, didampingi sang istri, Fery Farhati.

Tampak pula hadir Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menemani Anies.

Anies dan Riza kemudian duduk bersebelahan di saf paling depan.

Anies mengenakan jas hitam dengan baju putih, sarung berwarna biru, serta peci hitam. Sementara, Riza mengenakan jas hitam dengan baju putih, sarung berwarna cokelat, serta peci hitam.

Anies mendapatkan kesempatan memberikan sambutan di hadapan jemaah shalat Idul Adha di JIS.

"Atas nama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, (saya) mengucapkan terima kasih kepada saudara-saudara yang memilih untuk hadir di tempat ini, yang memilih untuk ikut melaksanakan shalat Idul Adha di Jakarta," ujar Anies.

Saat Anies memberikan sambutan, di belakangnya dipasang banner berukuran 4x6 meter.

Banner itu bertuliskan, "Idul Adha 1443 H", dengan gambar Sirkuit Formula E beserta JIS tampak dari kejauhan.

Sebelumnya, Anies mengajak warga Ibu Kota untuk menunaikan shalat Idul Adha bersamanya di JIS.

"Insya Allah kita bisa bersama-sama melakukan shalat Idul Adha sebagaimana kita kemarin menyelenggarakan Idul Fitri di tempat ini," kata Anies dalam keterangan video, Kamis (7/7/2022).

JIS menjadi salah satu lokasi pelaksanaan salat Iduladha tahun 2022. Hal ini sebagaimana diunggah oleh akun Instagram JIS @jakinstadium pada Jumat (1/7/2022).

Adapun pemerintah telah menetapkan Hari Raya Idul Adha 2022 jatuh pada hari Minggu (10/7/2022).

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/07/10/12281561/ketika-anies-beri-sambutan-idul-adha-di-jis-dengan-latar-gambar-sirkuit

Terkini Lainnya

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Megapolitan
Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Megapolitan
Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Megapolitan
Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Kampus

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Minta Keadilan dan Tanggung Jawab Kampus

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior, Keluarga Temukan Banyak Luka Lebam

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Keluarga Sebut Korban Tak Punya Musuh

Megapolitan
Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Otopsi Selesai, Jenazah Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior Akan Diterbangkan ke Bali Besok

Megapolitan
Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Jadi Tempat Prostitusi, RTH Tubagus Angke Diusulkan untuk Ditutup Sementara dan Ditata Ulang

Megapolitan
Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Duka pada Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke