Salin Artikel

Ada Grand Launching JIS, Berikut Rekayasa Lalu Lintas Sejumlah Jalan Hari Ini

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah ruas jalan di sekitar Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara bakal mengalami rekayasa lalu lintas pada Minggu (24/7/2022).

Rekayasa lalu lintas itu dilakukan karena Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bakal meresmikan JIS dalam grand launching yang bakal digelar Minggu sore sampai dengan malam.

Pembatasan lalu lintas umum menuju JIS yang dimulai pukul 14.00-21.00 WIB dilakukan di Jalan Sunter Permai Raya dan Jalan Danau Sunter Barat.

Tiga titik lokasi penutupan jalan secara terbatas, yaitu di Simpang perlintasan bidang kereta api Jalan Sunter Permai Raya-Jalan RE Martadinata, Simpang Jalan Sunter Permai Raya-Jalan Bisma Raya dan Simpang Jalan Danau Sunter Barat-Jalan Danau Sunter Utara.

"Penutupan terbatas di Simpang Jalan Bisma Raya-Jalan Sunter Permai Raya ke arah utara untuk lalu lintas umum kecuali shuttle bus sekolah yang melayani lima lokasi kantong parkir di sekitar JIS," ujar Pelaksana Harian Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Chaidir, dalam keterangannya.

Dishub DKI juga mengalihkan lalu lintas keluar JIS menuju Jalan Sunter Permai Raya mulai pukul 18.00-21.00 WIB.

Di lokasi tersebut, kendaraan yang boleh melintas adalah bus Transjakarta, shuttle bus sekolah, kendaraan penghuni sekitar JIS, dan kendaraan VIP/VVIP/tamu undangan.

Berikut merupakan penutupan terbatas dengan rute pengalihan lalu lintas:

1. Dari arah Timur Jalan Bisma Raya yang menuju ke arah Utara Jalan Sunter Permai Raya dialihkan ke arah Selatan Jalan Sunter Permai Raya;

2. Dari arah Selatan Jalan Sunter Permai Raya menuju Utara Jalan Sunter Permai Raya dialihkan belok kanan menuju Jalan Bisma Raya atau putar balik kembali ke Jalan Sunter Permai Raya – Jalan Danau Sunter Utara;

3. Dilakukan penutupan u-turn Barat –Barat dan u-turn Timur –Timur di Jalan Danau Sunter Utara.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/07/24/12561551/ada-grand-launching-jis-berikut-rekayasa-lalu-lintas-sejumlah-jalan-hari

Terkini Lainnya

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Suasana Berbeda di RTH Tubagus Angke yang Dulunya Tempat Prostitusi, Terang Setelah Pohon Dipangkas

Megapolitan
Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Dedie Rachim Daftar Penjaringan Cawalkot ke Partai Lain, Bentuk Bujuk Rayu PAN Cari Koalisi di Pilkada

Megapolitan
Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Kemenhub Tambah CCTV di STIP usai Kasus Pemukulan Siswa Taruna hingga Tewas

Megapolitan
Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Kasus Kecelakaan HR-V Tabrak Bus Kuning UI Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Megapolitan
Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Megapolitan
Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Megapolitan
Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Megapolitan
Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Megapolitan
Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Megapolitan
Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke