Salin Artikel

Sekjen Kemendagri Ditunjuk Jadi Komisaris Jakpro, Wagub Riza: Perlu Ada Pengawasan dari Pemerintah Pusat

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Sekjen Kemendagri) Suhajar Diantoro ditunjuk menjadi Komisaris PT Jakarta Propertindo atau PT Jakpro (Perseroda).

Penunjukan tersebut berdasarkan hasil dari Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Jakpro, Senin (29/8/2022).

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan penunjukan Sekjen Kemendagri sebagai komisaris Jakpro agar pemerintah pusat bisa mengawasi langsung proyek-proyek yang dijalankan oleh perusahaan milik Pemprov DKI Jakarta ini.

Apalagi, kata Riza, hubungan antara Pemprov DKI dengan pemerintah pusat selama ini juga terjalin baik.

"Hubungan kita dengan pemerintah pusat kita jaga, perlu ada pengawasan dari pemerintah pusat umpamanya diwakilkan oleh Sekjen Kemendagri," ucap Riza dilansir dari TribunJakarta.com, Kamis (1/9/2022) malam.

Sebagai informasi, PT Jakpro memang acap kali ditunjuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk menjalankan proyek besar di ibu kota.

Seperti pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) yang terletak di kawasan Jakarta Utara. Bahkan, PT Jakpro juga ditunjuk Anies untuk menggelar Jakarta E-Prix Formula E pada awal Juni lalu.

Balap mobil listrik terbesar di dunia itu pun sukses digelar di Jakarta International E-Prix Circuit yang berada di kawasan wisata Ancol, Jakarta Utara.

Selain Suhajar, Asisten Pemerintahan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Sigit Wijatmoko ditunjuk menjadi Dewan Komisaris JakPro.

Selain itu, RUPSLB mengangkat Iwan Takwin sebagai Direktur Teknik dan Pengembangan Bisnis PT JakPro.

Iwan juga pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Jakarta Solusi Lestari (JLS) yang merupakan anak usaha PT Jakpro.

Kemudian, ia juga pernah menjabat sebagai Direktur Proyek Jakarta International Velodrome da

Adapun penunjukan Iwan dilakukan untuk menggantikan Mohamad Aprindy yang kini menjabat Direktur Utama (Dirut) PT Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Kok Bisa Sekjen Kemendagri Rangkap Jabatan Komisaris PT Jakpro? Wagub Ariza: Biar Bisa Diawasi Pusat. (Penulis: Dionisius Arya Bima Suci | Editor: Acos aka Abdul Qodir)

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/09/02/16441301/sekjen-kemendagri-ditunjuk-jadi-komisaris-jakpro-wagub-riza-perlu-ada

Terkini Lainnya

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Diminta Tegur Wali Kota hingga Lurah karena RTH Tubagus Angke jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Keberatan Ditertibkan, Juru Parkir Minimarket: Cari Kerjaan Kan Susah...

Megapolitan
BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

BPSDMP Kemenhub Bentuk Tim Investigasi Usut Kasus Tewasnya Taruna STIP

Megapolitan
Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Status Taruna STIP yang Aniaya Junior Bakal Dicopot

Megapolitan
Duka di Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Duka di Hari Pendidikan, Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antar Pribadi

Mahasiswanya Tewas Dianiaya Senior, Ketua STIP: Tak Ada Perpeloncoan, Murni Antar Pribadi

Megapolitan
Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Fakta-fakta Kasus Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Bagaimana jika Rumah Potong Belum Bersertifikat Halal pada Oktober 2024? Ini Kata Mendag Zulhas

Megapolitan
Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Tewasnya Mahasiswa STIP di Tangan Senior, Korban Dipukul 5 Kali di Bagian Ulu Hati hingga Terkapar

Megapolitan
Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Megapolitan
Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Megapolitan
Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Megapolitan
Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Megapolitan
Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Megapolitan
Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke