Salin Artikel

Tegaskan Tak Ada Masalah dengan Andika, Dudung: Ada Beda Pendapat Biasalah...

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Dudung Abdurachman kembali menegaskan bahwa hubungan antara ia dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa baik-baik saja.

Menurut Dudung, isu yang menyebut dirinya memiliki hubungan tak harmonis dengan Andika dibesar-dibesarkan oleh pihak tertentu.

"Wah baik-baik saja, kadang-kadang orang suka membesar-besarkan. Saya dengan Pak Andika juga ngobrol, enggak ada masalah, enggak ada apa-apa," kata Dudung di Monumen Pancasila Sakti, Jakarta, Sabtu (1/10/2022).

Dudung pun mengaku heran asal-usul isu perpecahan antara ia dan Andika.

Ia menegaskan, hubungannya dengan Andika baik-baik saja. Jika ada perbedaan pendapat, menurut dia itu hal biasa.

"Saya katakan enggak jelas itu ya informasinya itu, saya biasa-biasa saja, ya kalau ada perbedaan pendapat ya biasalah," kata Dudung.

Isu keretakan antara Andika dan Dudung sempat mencuat lantaran keduanya kerap tak hadir bersamaan.

Anggota Komisi I DPR Effendi Simbolon menyebutkan, di mana ada Andika, di situ pasti tidak ada Dudung, begitu pula sebaliknya.

"Ini semua menjadi rahasia umum, Pak. Rahasia umum, Jenderal Andika. Di mana ada Jenderal Andika, tidak ada KSAD. Jenderal Andika membuat Super Garuda Shield, tidak ada KSAD di situ," ujar Effendi dalam rapat kerja bersama Kementerian Pertahanan dan TNI pada Senin (5/9/2022) silam.

Secara terpisah, keduanya mengeklaim hubungan mereka baik-baik saja.

Namun, publik baru melihat rukunnya Andika dan Dudung saat keduanya hadir di DPR pada Senin (26/9/2022) bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Selepas rapat, Andika dan Dudung tampak saling bergandeng tangan. Momen itu terjadi saat Prabowo berfoto dengan Andika dan Dudung.

Prabowo terlihat merekatkan tangan keduanya.

Selain itu, Dudung memberi hormat kepada Andika sebelum meninggalkan ruang rapat. Dalam momen tersebut, ketiganya tampak tertawa lepas satu sama lain.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/10/01/13385751/tegaskan-tak-ada-masalah-dengan-andika-dudung-ada-beda-pendapat-biasalah

Terkini Lainnya

Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

Megapolitan
Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke