Salin Artikel

Macet Panjang di Jalan Ciledug akibat Banjir, Pengendara Pilih Putar Balik

JAKARTA, KOMPAS.com - Kemacetan panjang terjadi di Jalan Ciledug Raya arah barat, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Barat, pada Kamis (1/12/2022) malam.

"Macetnya sampai Pasar Kebayoran Lama. Banjirnya enggak tahu dari mana. Tapi orang-orang bilang parah banget ke arah rumah saya di Jalan Ciledug Raya," kata Yavet (33), pengendara motor asal Petukangan, Jakarta Selatan, Kamis.

Akibat kemacetan itu, banyak pengendara yang memilih untuk memutar balik kendaraannya dan berputar di jalur lain.

"Banyak motor dan mobil yang putar balik di Pasar Kebayoran Lama karena stuck. Saya dari arah Kemang, harusnya tinggal lurus lewat Mayestik, Kebayoran Lama, Cipulir ke arah Petukangan. Akhirnya malah muter lewat Pos Pengumben," ungkap Yavet.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta per pukul 20.00 WIB mencatat genangan banjir sempat terjadi di Jalan Ciledug Raya sekitar Seskoal dan Jalan M. Saidi, Petukangan Selatan, Pesanggrahan di area kolong tol JORR.

Namun, banjir di dua titik tersebut kini telah dilaporkan surut.

Saat ini, BPBD DKI Jakarta mencatat masih terjadi genangan setinggi 90 sentimeter terjadi di Jalan H. Ridi 1, Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Selain di Jakarta Selatan, genangan banjir juga masih terjadi di Jakarta Barat yakni di dua lingkungan rukun tetangga di Sukabumi Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat dengan ketinggian air mencapai 80 sentimeter.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/12/01/21413811/macet-panjang-di-jalan-ciledug-akibat-banjir-pengendara-pilih-putar-balik

Terkini Lainnya

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Prabowo-Gibran Belum Dilantik, Pedagang Pigura: Belum Berani Jual, Presidennya Masih Jokowi

Prabowo-Gibran Belum Dilantik, Pedagang Pigura: Belum Berani Jual, Presidennya Masih Jokowi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke