Salin Artikel

Antisipasi “Bullying” di Sekolah, Orangtua Bekali Anak dengan Edukasi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah orangtua siswa merasa khawatir akan kemungkinan terjadinya perundungan atau bullying di sekolah.

Khususnya, orangtua yang anaknya baru masuk kelas 1 SD.

Salah satu di antaranya bernama Wagini (41), orangtua dari Adelia (6).

Wagini mengantarkan Adelia untuk menjalani sekolah hari pertamanya di SDN Krukut, Taman Sari, Jakarta Barat, Rabu (12/7/2023).

Dia pun mengaku sedikit khawatir dengan kemungkinan terjadinya bullying terhadap anaknya.

“Tindakan bullying kan sangat tercela dan akan membuat trauma psikis. Susah mengobatinya,” kata Wagini saat berbincang dengan Kompas.com di SDN Krukut.

Untuk memastikan anaknya baik-baik saja, Wagini memastikan agar anaknya selalu membiasakan bercerita mengenai berbagai hal yang terjadi di sekolah.

“Saya selalu dampingi, komunikasi, dan membiasakan anak untuk cerita apapun yang dialaminya di pergaulan maupun di sekolah,” lanjut dia.

Hal serupa dirasakan oleh Indah Ananda (25). Dia khawatir akan kondisi anaknya, Rinjani (6), yang harus membiasakan diri dengan lingkungan baru.

“Ada sedikit (takut anak di-bully), sih. Tapi, mungkin nanti saya saja yang lebih melihat kondisi anak bagaimana,” tutur Ananda.

Setiap paginya, Ananda selalu membiasakan untuk mengobrol dengan putrinya sebelum sekolah.

“Kalau ada teman yang jahat, nge-bully teman, tolong bantu. Atau, bisa bilang ke guru lagi,” ujar dia.

Secara terpisah, Kepala Sekolah SDN Krukut Sri Surhatuti mengatakan, sekolah juga telah mempersiapkan program khusus untuk mengedukasi anak soal bullying.

“Ada acaranya sendiri, tentang kata ajaib seperti maaf, dan segala macam. Ke arah situ nantinya (bullying),” kata Sri.

“Nantinya juga ada acara supaya orangtua mengajarkan arti bullying kepada anak,” lanjut dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/07/12/13121961/antisipasi-bullying-di-sekolah-orangtua-bekali-anak-dengan-edukasi

Terkini Lainnya

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Megapolitan
Anies Bakal 'Kembalikan Jakarta ke Relnya', Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Anies Bakal "Kembalikan Jakarta ke Relnya", Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Megapolitan
Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Megapolitan
Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Megapolitan
Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Megapolitan
SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

Megapolitan
Polisi Terbitkan SP2HP Kedua Terkait Kasus Akseyna, Keluarga Berharap Aparat Jaga Momentum

Polisi Terbitkan SP2HP Kedua Terkait Kasus Akseyna, Keluarga Berharap Aparat Jaga Momentum

Megapolitan
Tak Bisa Biayai Pemakaman, Keluarga Tak Kunjung Ambil Jenazah Pengemis Korban Kebakaran di Pejaten

Tak Bisa Biayai Pemakaman, Keluarga Tak Kunjung Ambil Jenazah Pengemis Korban Kebakaran di Pejaten

Megapolitan
Keluarga Pengemis Sebatang Kara di Pejaten Barat Lepas Tangan Usai Mendiang Tewas Akibat Kebakaran

Keluarga Pengemis Sebatang Kara di Pejaten Barat Lepas Tangan Usai Mendiang Tewas Akibat Kebakaran

Megapolitan
Kebakaran di Gedung Graha CIMB Niaga, Api Berasal dari Poliklinik di Lantai Basement

Kebakaran di Gedung Graha CIMB Niaga, Api Berasal dari Poliklinik di Lantai Basement

Megapolitan
Melihat Kondisi Hunian Sementara Warga Eks Kampung Bayam yang Disoroti Anies

Melihat Kondisi Hunian Sementara Warga Eks Kampung Bayam yang Disoroti Anies

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Besok

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Besok

Megapolitan
Basement Gedung Graha CIMB Niaga di Jalan Sudirman Kebakaran

Basement Gedung Graha CIMB Niaga di Jalan Sudirman Kebakaran

Megapolitan
Akhir Hayat Lansia Sebatang Kara di Pejaten, Tewas Terbakar di Dalam Gubuk Reyot Tanpa Listrik dan Air...

Akhir Hayat Lansia Sebatang Kara di Pejaten, Tewas Terbakar di Dalam Gubuk Reyot Tanpa Listrik dan Air...

Megapolitan
Anies Kembali Ikut Pilkada Jakarta, Warga Kampung Bayam: Buatlah Kami Sejahtera Lagi

Anies Kembali Ikut Pilkada Jakarta, Warga Kampung Bayam: Buatlah Kami Sejahtera Lagi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke