Salin Artikel

Trotoar Jalan Pajajaran Penuh Mobil Parkir, Dishub Bogor: Sudah Sering Ditertibkan

BOGOR, KOMPAS.com - Trotoar di sekitar Rumah Sakit BMC, Jalan Pajajaran Indah, Kota Bogor, yang disidak Wali Kota Bima Arya pada Oktober 2022 lalu, kini ramai dijadikan tempat parkir mobil.

Pantauan Kompas.com di sepanjang Jalan Pajajaran Indah V Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Selasa (18/7/2023), yang terlihat di atas area pejalan kaki itu justru deretan mobil-mobil milik pengunjung sejumlah kafe dan rumah makan.

Sejumlah mobil berjejer dari depan kafe Tautan Rasa, kafe Tanmu, Kedai Soto Ibu Rahayu hingga ke Han Suki Resto.

Kompas.com pun bertanya langsung pada Bima Arya untuk mengonfirmasi apakah trotoar ini boleh digunakan sebagai tempat parkir.

"Enggak boleh, harus ditertibkan," kata Bima, Selasa (18/7/2023).

Perihal ini, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Bogor Eko Prabowo mengatakan, pihaknya telah berulang kali melakukan penertiban terhadap parkir liar di kawasan itu, mulai dari memberi peringatan hingga cara ekstrem.

"Kalau parkir sudah sering kita tegur dan himbau. Sampai tindakan penggembokan. Penegakkan aturan sementara sampai dengan itu, yang ekstrem ya digembosin," ujar Eko kepada Kompas.com, Selasa.

Menurut dia, persoalan parkir liar ini tidak dapat diselesaikan hanya sebatas dengan penertiban.

Perlu kesadaran dari pengguna transportasi agar tidak memarkirkan kendaraannya sembarangan.

"Di sini terlihat tingkat kesadaran warga masih kurang, karena lokasi parkir di situ juga ada di BMC maupun tempat parkir yang dikelola swasta lainnya," ujar Eko.

"Kalau ngandalin petugas ya yang penting mah kesadaran warga dalam menaati aturan, ada tidaknya petugas," sambungnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/07/18/22502741/trotoar-jalan-pajajaran-penuh-mobil-parkir-dishub-bogor-sudah-sering

Terkini Lainnya

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas 'Bodong', Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas "Bodong", Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke