Salin Artikel

Potret Waduk Pluit Warisan Jokowi yang Kini Hampir Dipenuhi Eceng Gondok

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Waduk Pluit yang merupakan warisan Jokowi sewaktu menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, memang terlihat ditumbuhi eceng gondok.

Namun, waduk ini belum sepenuhnya dipenuhi eceng gondok. Permukaan air yang keruh kehitaman masih terlihat di sebagian area.

Secara keseluruhan, tanaman hijau itu tampak tumbuh subur di pinggiran Waduk Pluit.

Saking banyaknya tanaman ini, eceng gondok juga sampai mengapung ke tengah-tengah Waduk Pluit.

Tanaman yang dianggap sebagai gulma karena dapat merusak lingkungan perairan tersebut memiliki ketinggian bervariasi, mulai dari 0,4 meter sampai 0,8 meter.

Eceng gondok tersebut terkadang dihinggapi burung-burung yang tengah bermain di wilayah Waduk Pluit.

Terlihat juga satu eskavator yang sedang mengeruk lumpur sekaligus membersihkan tanaman air tersebut.

Sebagai informasi, Waduk Pluit merupakan instalasi perairan yang sangat strategis terutama dalam pengendalian banjir Jakarta mengingat letaknya yang berbatasan langsung dengan laut di sisi utara.

Memiliki luas 80 hektare, Waduk Pluit juga memiliki peran sangat vital bagi warga Jakarta karena berfungsi mencegah banjir dengan menampung air utamanya saat musim hujan.

Diberitakan sebelumnya, Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim mengaku sedang menangani Waduk Pluit, Penjaringan, yang hampir dipenuhi dengan tanaman eceng gondok.

"Sedang proses dibersihkan," ujar Ali Maulana di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (18/7/2023).

Proses pembersihan Waduk Pluit dari tanaman eceng gondok dilakukan dengan mengerahkan beberapa alat berat.

Saat ini sudah ada lebih dari dua ekskavator yang dikerahkan untuk membersihkan eceng gondok itu.

"Jadi (pengoperasian alat berat itu) dilihat dari kebutuhannya, kan kalau eceng gondok tinggal tarik, tuh kita tarik semua gitu, sedang proses kok," kata Ali Maulana.

Keberadaan eceng gondok di Waduk Pluit membuat Ketua Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Ida Mahmudah berencana berkeliling mengunjungi waduk di Ibu Kota.

"Kemarin sempat saya baca berita. Kebetulan saya sudah ada jadwal ke sana Kamis pagi. Saya mau keliling ke waduk-waduk yang ada di Jakarta," kata Ida saat dihubungi.

Ida mengatakan, peninjauan dimulai dengan waduk yang berada di Jakarta Utara. Salah satunya juga ke Waduk Pluit yang merupakan warisan Joko Widodo saat menjabat Gubernur DKI Jakarta.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/07/19/14162601/potret-waduk-pluit-warisan-jokowi-yang-kini-hampir-dipenuhi-eceng-gondok

Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke