Salin Artikel

Eks Pelaku Tawuran Manggarai Sudah Dapat Kerja, Ada yang di PT KAI

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan membantu mencarikan pekerjaan untuk sejumlah eks pelaku tawuran Manggarai. Salah satu eks pelaku yang berhasil disalurkan kini bekerja di PT Kereta Api Indonesia (KAI).

“Jadi di PT KAI, sudah ada (pelaku tawuran) yang mulai bekerja,” ujar Wali Kota Jakarta Selatan Munjirin kepada wartawan, Rabu (29/11/2023).

Selain itu, sejumlah anak muda Manggarai yang dulu terlibat tawuran, kini sedang penjajakan untuk bekerja di beberapa suku dinas.

Tiga di antaranya di Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan, sementara tiga lainnya di Suku Dinas Pertamanan dan Kehutanan Jakarta Selatan.

“Kalau di PT KAI kan satu orang. Kemudian yang mau diambil di Suku Dinas SDA tiga orang, Suku Dinas Pertamanan dan Kehutanan juga tiga orang,” tutur dia.

Selain tujuh pemuda, ada lima pemuda lainnya yang saat ini sedang mengikuti sertifikasi.

Sertifikasi diperlukan mereka sebelum disalurkan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan menuju perusahaan-perusahaan.

“Ada lima orang yang lagi pendidikan. Kemudian kami juga sedang bernegosiasi dengan sejumlah pihak untuk terus menyalurkan para pemuda ini,” imbuh dia.

Sebagai informasi, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan menggelar acara gathering bersama pelaku tawuran di Manggarai.

Kegiatan gathering dilakukan satu minggu setelah tawuran di kawasan Manggarai pecah, Kamis (19/10/2023) dan Sabtu (21/10/2023).

Total ada 58 anak muda Manggarai yang mengikuti kegiatan di Wisma Aset, Cianjur, Jawa Barat.

Saat kegiatan berlangsung, mereka kemudian diminta untuk mengungkapkan alasan dibalik insiden tawuran yang terjadi.

Berdasarkan pengakuan para pelaku, akhirnya ditemukan benang merah bahwa penyebab tawuran di Manggarai adalah minimnya kesempatan bagi mereka untuk mendapatkan pekerjaan.

Sebab, tak sedikit pelaku tawuran yang hanya memegang ijazah SMP dan SMA saja.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan saat ini tengah berupaya memberikan pelatihan dan menyalurkan mereka.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/11/29/19030081/eks-pelaku-tawuran-manggarai-sudah-dapat-kerja-ada-yang-di-pt-kai

Terkini Lainnya

Cerita Ahok Ingin Reklamasi 17 Pulau di Utara Jakarta Agar Pemprov DKI Bisa Raup Pendapatan Rp 127,5 Triliun

Cerita Ahok Ingin Reklamasi 17 Pulau di Utara Jakarta Agar Pemprov DKI Bisa Raup Pendapatan Rp 127,5 Triliun

Megapolitan
Rayakan HUT Jakarta ke-497, TMII Bagi-bagi Roti Buaya ke Pengunjung

Rayakan HUT Jakarta ke-497, TMII Bagi-bagi Roti Buaya ke Pengunjung

Megapolitan
DPRD DKI Soroti Kemacetan dan Banjir di Jakarta Saat Rapat Paripurna

DPRD DKI Soroti Kemacetan dan Banjir di Jakarta Saat Rapat Paripurna

Megapolitan
Anies dan Ahok Tak Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-497 Jakarta

Anies dan Ahok Tak Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-497 Jakarta

Megapolitan
Sejarah Pulau Bidadari, Dahulu Tempat Menampung Orang Sakit yang Kini Jadi Destinasi Memesona

Sejarah Pulau Bidadari, Dahulu Tempat Menampung Orang Sakit yang Kini Jadi Destinasi Memesona

Megapolitan
Heru Budi Minta Warga Gunakan Hak Pilihnya pada Pilkada Jakarta 2024

Heru Budi Minta Warga Gunakan Hak Pilihnya pada Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Daftar 34 Ruas Jalan yang Ditutup Saat Jakarta International Marathon

Daftar 34 Ruas Jalan yang Ditutup Saat Jakarta International Marathon

Megapolitan
Ahok Ucapkan Selamat Ultah untuk Jakarta, Ungkit Sosok untuk Mengurus Warga

Ahok Ucapkan Selamat Ultah untuk Jakarta, Ungkit Sosok untuk Mengurus Warga

Megapolitan
Tawuran Pecah di Jatinegara Saat Momen HUT Ke-497 Jakarta

Tawuran Pecah di Jatinegara Saat Momen HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Transportasi Massal Lawas di Jakarta yang Kini Telah Punah...

Transportasi Massal Lawas di Jakarta yang Kini Telah Punah...

Megapolitan
Ditanya Soal Kandidat Cagub DKI, Heru Budi: Kandidatnya Bagus, Mudah-mudahan Pilihan Rakyat yang Terbaik

Ditanya Soal Kandidat Cagub DKI, Heru Budi: Kandidatnya Bagus, Mudah-mudahan Pilihan Rakyat yang Terbaik

Megapolitan
Absen Perayaan HUT Jakarta di PRJ Saat Ada Anies Baswedan, Heru Budi: Saya Rapat sampai Malam

Absen Perayaan HUT Jakarta di PRJ Saat Ada Anies Baswedan, Heru Budi: Saya Rapat sampai Malam

Megapolitan
Hari Ini HUT Jakarta, Masuk Monas Gratis hingga ke Museum dan Cawan

Hari Ini HUT Jakarta, Masuk Monas Gratis hingga ke Museum dan Cawan

Megapolitan
Heru Budi: Tahun Ini Ultah Terakhir Jakarta dengan Status Ibu Kota

Heru Budi: Tahun Ini Ultah Terakhir Jakarta dengan Status Ibu Kota

Megapolitan
Kaesang Sebut Dirinya dan Anies Berbeda, Anies: Saya Hormati Pandangan Beliau

Kaesang Sebut Dirinya dan Anies Berbeda, Anies: Saya Hormati Pandangan Beliau

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke