Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengusaha, Tidak Perlu Anda Menyogok atau Mentraktir Ahok

Kompas.com - 11/01/2015, 22:14 WIB
Alsadad Rudi

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama mengimbau agar para pengusaha tidak mencoba untuk menyogoknya demi memperlancar proses perizinan. Karena saat ini seluruh proses perizinan di Jakarta sudah terpusat di Badan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPTSP) yang kantornya tersebar dari tingkat kantor kelurahan sampai kantor wali kota.

Ahok menyatakan, dengan jabatannya saat ini, ia mampu untuk mentraktir para pengusaha makan di restoran mahal. Sebab, kata dia, Gubernur DKI mendapatkan uang operasional yang jumlahnya besar.

"Saya juga sudah bilang ke para pengusaha, tidak perlu kasih saya uang. Traktir makan juga tidak usah. Malah saya yang bisa traktir Anda. Tinggal tunjukin aja tempat makan yang paling mahal di Jakarta. Mau Rp 5 Juta satu porsi saya bayar. Saya punya uang sekarang, Gubernur DKI, uang operasionalnya gede," kata dia yang langsung disambut tawa para undangan yang hadir dalam acara prosesi pembukaan kembali Patung Arjuna Wijaya pasca dilakukannya renovasi, Minggu (11/1/2015) sore.

Menurut Ahok, ketimbang menyogok dirinya, lebih baik para pengusaha mengadakan program corporate social responsibility (CSR) perbaikan taman-taman dan tempat bersejarah. Nantinya, kata dia, pihak yang memberikan CSR diperkenankan mencantumkan namanya di lokasi yang ia benahi.

"Jadi, enggak perlu Anda mentraktir saya. Daripada nyogok saya Rp 4-5 Miliar, mendingan tempelin nama di taman kan. Jadi enggak perlu Anda sogok menyogok," ujar pria asal Belitung itu.

Ahok mengatakan, pada Maret mendatang ia berencana ingin membangun enam taman terpadu, yang idenya diserahkan langsung ke masyarakat. Ia pun pun berharap banyak pihak swasta yang terlibat dalam program tersebut.

"Masyarakat tinggal menyampaikan mereka maunya taman yang seperti apa, nanti kita yang buatkan. Supaya masyarakat merasa memiliki," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Salat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Salat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Megapolitan
Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Megapolitan
Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Megapolitan
Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film 'Lafran'

Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film "Lafran"

Megapolitan
Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Megapolitan
Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com