Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Hindari Penjarah Barang yang Pecahkan Kaca Mobil

Kompas.com - 28/01/2015, 10:08 WIB
Unoviana Kartika

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Pencurian dengan kekerasan (curas) dengan modus memecahkan kaca muncul kembali. Polda Metro Jaya mengimbau bagi pengguna kendaraan mobil untuk tidak menyimpan barang-barang berharga di dalam mobil, khususnya mobil yang diparkir, untuk tidak menjadi korban aksi tersebut.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Martinus Sitompul mengatakan, pelaku aksi curas mengincar korbannya dengan terlebih dulu mengintai jika ada barang berharga yang tampak dari mobil yang diparkir.

“Barang berharga seperti laptop, handphone, perhiasan yang tampak dari dalam mobil yang diparkir di tempat sepi adalah incaran para pelaku curas,” ujar Martinus di Mapolda Metro Jaya, Rabu (28/1/2015).

Pelaku curas pun biasanya dibekali dengan keterampilan khusus untuk memecahkan kaca mobil. Maka dengan menggunakan bongkahan busi dan kunci letter “T” yang sudah siapkan, mereka dapat menjebol kaca mobil dengan waktu sekitar lima menit saja.

Aksi mereka tidak mengenal waktu. Mereka dapat beraksi siang hari di parkiran mobil yang cukup ramai namun tidak diawasi. Aksi juga dapat dilakukan malam hari, biasanya di pemukiman.

Selain tidak menyimpan benda berharga di dalam mobil yang terparkir, Martinus juga mengimbau supaya pengendara mobil untuk memarkir mobilnya di tempat aman. “Paling tidak dititipkan kepada juru parkir supaya bisa diawasi,” ujar dia.

Martinus menuturkan, umumnya mobil yang dipasangi alarm atau pengaman yang otomatis berbunyi juga dapat menghindari aksi tersebut. Ini karena biasanya pelaku curas akan langsung kabur bila mendengar alarm dan tidak jadi melanjutkan aksinya.

Pelaku curas biasanya berkomplot sekitar empat sampai lima orang. Namun, hanya satu orang yang beraksi, sisanya mengawasi dan membantu kabur barang-barang hasil curian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jumlah Kambing Kurban di Masjid Sunda Kelapa Menurun, Pengurus: Kualitas yang Utama, Bukan Kuantitas

Jumlah Kambing Kurban di Masjid Sunda Kelapa Menurun, Pengurus: Kualitas yang Utama, Bukan Kuantitas

Megapolitan
Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Megapolitan
Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Megapolitan
OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai "Airsoft Gun"

Megapolitan
Jumlah Kambing yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Jumlah Kambing yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Megapolitan
Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Rasanya Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Rasanya Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com