Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Tahunya Lulung yang Sering Berantem sama Ahok di TV"

Kompas.com - 15/05/2016, 20:47 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Banyak warga RW 05, Jalan Cilandak KKO, Ragunan, Jakarta Selatan, yang penasaran dengan bakal calon gubernur DKI Jakarta, Abraham Lunggana alias Lulung.

Misalnya, salah seorang ibu yang menetap di RT 10 RW 05. Wanita paruh baya yang enggan jika namanya disebutkan ini mengaku baru kali pertama melihat Lulung.

"Sebelumnya mah saya enggak pernah tahu. Tahunya Lulung cuma yang sering berantem sama Ahok (Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama) di TV," kata dia tertawa, di lokasi, Minggu (15/5/2016) petang.

Ia mengaku diminta oleh RT setempat untuk datang saat sosialisasi dan memasak besar untuk menjamu Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta tersebut.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Rokhim, seorang warga RT 11 RW 05. Dia mengaku diminta oleh ketua RT setempat untuk mendatangi tempat kegiatan sosialisasi yang diselenggarakan Lulung.

"Saya belum kenal-kenal banget sama Lulung. Makanya kami datang ke sini pengin tahu programnya apa saja," kata Rokhim.

Rokhim yang sudah menetap di RT 11 sejak tahun 1990 itu mengaku tidak pernah merasa terancam oleh Pemprov DKI Jakarta. Meskipun daerah tempat tinggalnya itu merupakan kawasan langganan banjir, pemerintah setempat belum berkomunikasi untuk melakukan penertiban sehingga ia masih merasa aman dan nyaman menetap di tempat tinggalnya saat ini.

"Penginnya saya juga jangan diganti dulu gubernurnya (dari Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama), biar kebijakannya bisa terus dilanjutkan. Mulai dari ketertiban, lingkungan, pasukan oranye, pendidikan sekolah, pelayanan kelurahan sudah bagus," kata Rokhim.

Adapun dalam kegiatan sosialisasi itu, Lulung sempat tanya jawab dengan warga serta pengurus RT/RW setempat. Warga mengeluhkan mengenai akses jalan, lampu penerangan jalan umum, dan banjir.

Lulung juga sempat meninjau jalan yang dimungkinkan dapat menjadi akses baru bagi warga. Akses jalan itu menembus ke jalan Rumah Sakit Hewan Taman Margasatwa Ragunan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bahagianya Klautidus Terima Kaki Palsu dari Kemensos, Kini Bisa Kembali Jadi Petani

Bahagianya Klautidus Terima Kaki Palsu dari Kemensos, Kini Bisa Kembali Jadi Petani

Megapolitan
Bus Wisata Ukuran Besar Bisa Parkir di Stasiun Gambir, tapi Lahannya Terbatas

Bus Wisata Ukuran Besar Bisa Parkir di Stasiun Gambir, tapi Lahannya Terbatas

Megapolitan
Mertua Korban Penganiayaan Menantu di Jakbar Gugat Kapolri-Kapolda ke Pengadilan

Mertua Korban Penganiayaan Menantu di Jakbar Gugat Kapolri-Kapolda ke Pengadilan

Megapolitan
Parpol Lain Dinilai Sulit Dukung Anies-Sohibul, PKS Bisa Ditinggal Calon Mitra Koalisi

Parpol Lain Dinilai Sulit Dukung Anies-Sohibul, PKS Bisa Ditinggal Calon Mitra Koalisi

Megapolitan
Selebgram Bogor yang Ditangkap Polisi karena Promosikan Judi Online Berstatus Mahasiswa

Selebgram Bogor yang Ditangkap Polisi karena Promosikan Judi Online Berstatus Mahasiswa

Megapolitan
Persiapan Pilkada Jakarta 2024, Bawaslu DKI: Ada Beberapa Apartemen Menolak Coklit

Persiapan Pilkada Jakarta 2024, Bawaslu DKI: Ada Beberapa Apartemen Menolak Coklit

Megapolitan
Petugas Parkir di Stasiun Gambir Mengaku Sering Lihat Bus Wisata Diadang Preman

Petugas Parkir di Stasiun Gambir Mengaku Sering Lihat Bus Wisata Diadang Preman

Megapolitan
PKS Batal Usung Sohibul Iman Jadi Cagub pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Dia Sulit Bersaing dengan Nama Besar

PKS Batal Usung Sohibul Iman Jadi Cagub pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Dia Sulit Bersaing dengan Nama Besar

Megapolitan
Berangkat dari Roxy Jakpus, Pengemudi Ojol Ngamuk di Depok Gara-gara Sulit Temukan Alamat

Berangkat dari Roxy Jakpus, Pengemudi Ojol Ngamuk di Depok Gara-gara Sulit Temukan Alamat

Megapolitan
Selebgram di Bogor Digaji Rp 5,5 Juta Per Bulan untuk Promosikan Situs Judi Online

Selebgram di Bogor Digaji Rp 5,5 Juta Per Bulan untuk Promosikan Situs Judi Online

Megapolitan
Kecewanya Helmi, Anaknya Gagal Lolos PPDB SMP Negeri karena Umur Melebihi Batas

Kecewanya Helmi, Anaknya Gagal Lolos PPDB SMP Negeri karena Umur Melebihi Batas

Megapolitan
Menteri Sosial Serahkan Bansos untuk Warga Kepulauan Tanimbar Maluku

Menteri Sosial Serahkan Bansos untuk Warga Kepulauan Tanimbar Maluku

Megapolitan
Cerita 'Single Mom' Sulit Daftarkan Anak PPDB Online

Cerita "Single Mom" Sulit Daftarkan Anak PPDB Online

Megapolitan
Sohibul Batal Dicalonkan Gubernur tapi Jadi Cawagub, PKS Dinilai Pertimbangkan Elektabilitas

Sohibul Batal Dicalonkan Gubernur tapi Jadi Cawagub, PKS Dinilai Pertimbangkan Elektabilitas

Megapolitan
Polresta Bogor Tangkap Selebgram yang Promosikan Judi 'Online'

Polresta Bogor Tangkap Selebgram yang Promosikan Judi "Online"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com