Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Depok Bangun 14 Halte Bus Transjakarta Tahun 2017

Kompas.com - 13/06/2016, 14:57 WIB

"Jadi tetap menggunakan jalur biasa atau tidak ada jalur khusus untuk transjakarta yang direncanakan beroperasi dari Terminal Margonda ke UKI," kata Gandara.

Menurutnya jalur transjakarta di Jalan Margonda dan Juanda bergantian dengan kendaraan lain.

Gandara mengatakan pengoperasian bus transjakarta ini sebenarnya diterapkan untuk menggantikan bus tranjabodetabek rute Terminal Depok-PGC-Grogol yang beroperasi sejak September 2015 lalu.  Ia mengatakan, bus transjabodetabek rute itu sudah mati atau tak beroperasi karena sepinya penumpang.

Penyebab utamanya kata dia karena tarif transjabodetabek cukup mahal yakni Rp 9.000.

"Jadi operasional bus transjabodetabek yang mati karena sepi penumpang itu, akan dihidupkan lagi dengan transjakarta yang tarifnya jauh lebih murah," kata Gandara.

Gandara mengatakan, sudah ada kesepakatan antara pengelola transjabodetabek yakni Perusahaan Pengangkutan Djakarta (PPD) dengan PT Trans Jakarta selaku pengelola transjakarta.

"Sudah ada kerjasama antara PPD dengan Transjakarta dalam hal ini. Dalam kerjasamanya disepakati rute transjabodetabek dari Margonda, Depok, ditangani transjakarta," katanya.

Dalam kerjasama itu, kata Gandara, ada beberapa hal signifikan yang dilakukan transjakarta, agar operasional dari Terminal Depok di Jalan Margonda Raya tidak sepi penumpang seperti yang terjadi pada transjabodetabek rute Depok-PGC-Grogol.

"Yakni tarif bus Transjakarta dari Margonda Rp 3.500. Sangat murah dibandingkan tarif transjabodetabek yang sempat beroperasi dari Margonda yakni Rp 9.000," kata Gandara.

Karena tarif yang murah ini, ia optimis transjakarta dari Terminal Depok tidak akan sepi penumpang seperti yang terjadi pada Transjabodetabek.

Sebelumnya Kadishub DKI Andri Yansyah menuturkan bahwa ada sejumlah rute bus transjakarta yang menjangkau penyangga Jakarta. Namun pengoperasiannya menunggu izin dari Kementerian Perhubungan.

Salah satunya kata dia adalah transjakarta rute Terminal Margonda Depok - Halte UKI Cawang dan rute Terminal Jatijajar - Halte UKI Cawang. "Kami masih tunggu izinnya, dan akan keluar dalam waktu dekat" kata dia.

(Budi Sam Law Malau/Warta Kota)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Kini Berstatus Anak Berhadapan dengan Hukum

Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Kini Berstatus Anak Berhadapan dengan Hukum

Megapolitan
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Megapolitan
PKS-Golkar-Nasdem Masih Terbuka ke Parpol Lain untuk Berkoalisi di Pilkada Depok 2024

PKS-Golkar-Nasdem Masih Terbuka ke Parpol Lain untuk Berkoalisi di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Dukung Penertiban Jukir Liar, Pegawai Minimarket: Kadang Mereka Suka Resek!

Dukung Penertiban Jukir Liar, Pegawai Minimarket: Kadang Mereka Suka Resek!

Megapolitan
Diduga Mengantuk, Sopir Angkot di Bogor Tabrak Pengendara Sepeda Motor hingga Tewas

Diduga Mengantuk, Sopir Angkot di Bogor Tabrak Pengendara Sepeda Motor hingga Tewas

Megapolitan
Pengendara Motor Tewas Usai Ditabrak Angkot di Bogor

Pengendara Motor Tewas Usai Ditabrak Angkot di Bogor

Megapolitan
Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Megapolitan
Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai 'Kompori' Tegar untuk Memukul

Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai "Kompori" Tegar untuk Memukul

Megapolitan
Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Megapolitan
Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Megapolitan
Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Megapolitan
PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com