Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DKI Siagakan Toilet "Mobile" di Kalimalang dan Tempat Hiburan

Kompas.com - 04/07/2016, 10:04 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Dinas Kebersihan DKI Jakarta menyiagakan toilet mobile di jalur mudik, Kalimalang, Jakarta Timur.

Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Isnawa Adji mengatakan, toilet mobile tersedia di Pangkalan Jati Kalimalang dan beroperasi selama 24 jam.

"Ini sebagai pelayanan untuk pemudik," kata Isnawa dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (3/7/2016) malam.

Toilet mobile juga akan dioperasikan di tempat wisata dan pemakaman. Rencananya, toilet mobile akan ditempatkan selama libur Lebaran. Toilet mobile akan ditempatkan di Taman Margasatwa Ragunan, Monas, kawasan Kota Tua, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), dan Taman Pemakaman Umum Kalibata.

Dinas Kebersihan juga menyiagakan roadsweeper atau mobil penyapu jalan otomatis dan kendaraan lintas untuk membersihkan sampah.

"Antisipasi timbulnya sampah di pusat-pusat keramaian malam takbiran, 726 lokasi shalat Id, dan tempat-tempat wisata," kata Isnawa.

Dia mengatakan, sebagai besar petugas kebersihan saat Lebaran tetap bertugas. Ia memperkirakan hanya 15 persen petugas kebersihan yang mudik Lebaran.

Pada prinsipnya, lanjut dia, pekerja harian lepas (PHL) Dinas Kebersihan DKI Jakarta diizinkan mudik, selama tidak ada kekosongan di ruas yang menjadi tanggung jawabnya.

"Fasilitas pengolahan sampah Dinas Kebersihan baik yang berlokasi di dalam Kota Jakarta (Stasiun Peralihan Antara Sunter atau SPA Sunter) maupun yang terletak di luar Jakarta (TPST Bantargebang) tetap beroperasi selama libur atau cuti bersama Idul Fitri 1437 Hijriah," kata Isnawa.

Kompas TV Kalimalang Masih Ramai Lancar Pemudik
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Murka Suami di Cipondoh, Bakar Istri Sendiri karena Kesal Korban Tak Kunjung Pulang ke Rumah

Murka Suami di Cipondoh, Bakar Istri Sendiri karena Kesal Korban Tak Kunjung Pulang ke Rumah

Megapolitan
Dewan Pers Minta Polri dan TNI Usut Tuntas Kebakaran yang Tewaskan Wartawan di Karo

Dewan Pers Minta Polri dan TNI Usut Tuntas Kebakaran yang Tewaskan Wartawan di Karo

Megapolitan
Pemprov DKI Gelontorkan Rp 18,96 Triliun untuk Pengentasan Kemiskinan di Jakarta

Pemprov DKI Gelontorkan Rp 18,96 Triliun untuk Pengentasan Kemiskinan di Jakarta

Megapolitan
Putri Kedua Pedagang Perabot di Jaktim Jadi Tersangka Pembunuhan Sang Ayah

Putri Kedua Pedagang Perabot di Jaktim Jadi Tersangka Pembunuhan Sang Ayah

Megapolitan
Benyamin-Pilar Bakal Datangi DPP PDIP Hari Ini, Sebut Terkait Pilkada Tangsel

Benyamin-Pilar Bakal Datangi DPP PDIP Hari Ini, Sebut Terkait Pilkada Tangsel

Megapolitan
Soal Sosok Ideal Gubernur Jakarta, Pengamat: Harus Tahu Tentang Jakarta

Soal Sosok Ideal Gubernur Jakarta, Pengamat: Harus Tahu Tentang Jakarta

Megapolitan
Tenda Pengungsi di Depan Kantor UNHCR Dibongkar, 15 WNA Diangkut Petugas Imigrasi

Tenda Pengungsi di Depan Kantor UNHCR Dibongkar, 15 WNA Diangkut Petugas Imigrasi

Megapolitan
Suami Bakar Istri di Tangerang, Pelaku Disebut Kesal Sering Dituduh Selingkuh

Suami Bakar Istri di Tangerang, Pelaku Disebut Kesal Sering Dituduh Selingkuh

Megapolitan
Saksikan Aksi Gila Suami Bakar Istri, Warga Cipondoh Langsung Bantu Padamkan Api

Saksikan Aksi Gila Suami Bakar Istri, Warga Cipondoh Langsung Bantu Padamkan Api

Megapolitan
Atlet Senam Artistik di Depok Tak Lolos PPDB, Orangtua Nilai Proses Tak Transparan

Atlet Senam Artistik di Depok Tak Lolos PPDB, Orangtua Nilai Proses Tak Transparan

Megapolitan
Dishub Jakarta Selatan Tertibkan Parkir Liar di Senopati Jaksel

Dishub Jakarta Selatan Tertibkan Parkir Liar di Senopati Jaksel

Megapolitan
Penyesalan Pembunuh Pria Lansia di Bogor : Maaf, Saya Terpengaruh Alkohol...

Penyesalan Pembunuh Pria Lansia di Bogor : Maaf, Saya Terpengaruh Alkohol...

Megapolitan
Sakit Hati Ditanya 'Mau Makan Apa', Seorang Pengamen Tega Bunuh Lansia di Bogor

Sakit Hati Ditanya "Mau Makan Apa", Seorang Pengamen Tega Bunuh Lansia di Bogor

Megapolitan
Proyek Pengerukan Kali Semongol Jakbar untuk Atasi Banjir Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Proyek Pengerukan Kali Semongol Jakbar untuk Atasi Banjir Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Megapolitan
Satpol PP Bongkar Tenda Pengungsi WNA di Depan Kantor UNHCR

Satpol PP Bongkar Tenda Pengungsi WNA di Depan Kantor UNHCR

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com