Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saksikan Aksi Gila Suami Bakar Istri, Warga Cipondoh Langsung Bantu Padamkan Api

Kompas.com - 02/07/2024, 12:34 WIB
I Putu Gede Rama Paramahamsa,
Jessi Carina

Tim Redaksi

TANGERANG KOTA, KOMPAS.com - Warga sontak membantu korban berinisial SCD (23) ketika sang suami S (41) membakar tubuh korban hingga tergeletak di tanah.

Aisyah (38), salah seorang tetangga sekaligus adik kandung korban mengaku, dirinya segera membantu memadamkan api di kepala korban bersama warga lainnya.

"Dia lari-lari kepanasan, terus nyelungkup di situ. Terus disiram, trus sama saya dikasih lap basah kepalanya, soalnya masih nyala kan kepalanya," ujar Aisyah kepada awak media, Selasa (2/7/2024).

Kata Aisyah, warga sebelumnya sempat melerai pertikaian antara suami istri tersebut. Akan tetapi, warga tidak dapat membendung penyiraman bensin yang dilakukan oleh S.

"Pas sebelum dia nyalain korek, udh aku pisahin. Tapi gabisa. Pas dia nyalain korek kan aku juga takut kesamber kan. Jadi aku minggat, nyari air ke dalem," kata Aisyah.

Tidak lama setelah api membakar tubuh korban, warga segera menyiramkan air ke tubuh korban. Sementara Aisyah menempelkan lap basah ke kepala korban karena sisa api yang menyala.

"Ya lah kita bertiga megangin. Aku yang ngasih lap basah itu, terus ada yang megangin. Dia udah berontak aja, dipegangin, terus si cewe udah lari tuh, cuma ketarik lagi. Kan abis disiram tuh, dia lari, trus suaminya narik lagi, habis ditarik, dipegangin ke bawah trus langsung nyalain korek," jelas dia.

Pasca insiden tersebut, warga kemudian melarikan korban ke Rumah Sakit Sari Asih. Setelah dilakukan pemeriksaan, korban mengalami luka bakar 27%.

"Menurut keterangan dokter di IGD RS Sari Asih, korban mengalami luka bakar 27 persen dari pinggang ke atas," ujar Kapolsek Cipondoh Kompol Evarmon Lubis dalam keterangannya, Senin (1/7/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebakaran Rumah di Gang Sempit Petamburan, Pemiliknya Alami Luka Bakar di Wajah

Kebakaran Rumah di Gang Sempit Petamburan, Pemiliknya Alami Luka Bakar di Wajah

Megapolitan
Heru Budi Sebut Jakarta Bakal Terus Kekurangan Sekolah karena Banyaknya Pendatang

Heru Budi Sebut Jakarta Bakal Terus Kekurangan Sekolah karena Banyaknya Pendatang

Megapolitan
Pengelolaan Biskita Transpakuan Secara Mandiri Dianggap Membebani APBD Kota Bogor

Pengelolaan Biskita Transpakuan Secara Mandiri Dianggap Membebani APBD Kota Bogor

Megapolitan
Kasus Ibu Kandung Culik Anak di Johar Baru Berakhir Damai, KPAI Apresiasi

Kasus Ibu Kandung Culik Anak di Johar Baru Berakhir Damai, KPAI Apresiasi

Megapolitan
Mengapa Jalan Tikus di Jakarta Tersembunyi dan Sering Diabaikan Pemerintah?

Mengapa Jalan Tikus di Jakarta Tersembunyi dan Sering Diabaikan Pemerintah?

Megapolitan
KPAI Sebut Perceraian Orangtua dan KDRT Berpotensi Melanggar Hak Anak

KPAI Sebut Perceraian Orangtua dan KDRT Berpotensi Melanggar Hak Anak

Megapolitan
Proyek Galian yang Ambles di Tebet Diduga Tidak Berizin

Proyek Galian yang Ambles di Tebet Diduga Tidak Berizin

Megapolitan
Pengamat Sebut Jalan Tikus Kerap Tak Dianggap, Perbaikan Butuh Waktu Lama

Pengamat Sebut Jalan Tikus Kerap Tak Dianggap, Perbaikan Butuh Waktu Lama

Megapolitan
Sejoli Mencuri 4 Tabung Elpiji 3 Kilogram di Warung Wilayah Depok

Sejoli Mencuri 4 Tabung Elpiji 3 Kilogram di Warung Wilayah Depok

Megapolitan
Plang JakHabitat DP Rp 0 di Rusunami Cilangkap Hilang, Heru Budi: Saya Enggak Utak-atik

Plang JakHabitat DP Rp 0 di Rusunami Cilangkap Hilang, Heru Budi: Saya Enggak Utak-atik

Megapolitan
Polisi Selidiki Kemungkinan Tindak Pidana Kasus Wanita Tewas Dalam Kamar Mandi Rumah Kos di Jaktim

Polisi Selidiki Kemungkinan Tindak Pidana Kasus Wanita Tewas Dalam Kamar Mandi Rumah Kos di Jaktim

Megapolitan
KAI Commuter Pastikan Perbaikan Rel di Palmerah-Kebayoran Sudah Selesai

KAI Commuter Pastikan Perbaikan Rel di Palmerah-Kebayoran Sudah Selesai

Megapolitan
Pria yang Tewas Gantung Diri di Koja Tinggalkan Surat, Isinya 'Maafin Bapak'...

Pria yang Tewas Gantung Diri di Koja Tinggalkan Surat, Isinya "Maafin Bapak"...

Megapolitan
Lara Remaja Perempuan di Cengkareng, Dijual Pacar ke Pria Hidung Belang lewat 'Open BO' hingga Hamil

Lara Remaja Perempuan di Cengkareng, Dijual Pacar ke Pria Hidung Belang lewat "Open BO" hingga Hamil

Megapolitan
Pengamat: Jika Bikin Proyek Galian di Jalan Tikus, Harus Dikembalikan seperti Semula

Pengamat: Jika Bikin Proyek Galian di Jalan Tikus, Harus Dikembalikan seperti Semula

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com