JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi tiba di Stadion Tugu, Jakarta Utara, Selasa (2/8/2016) malam, untuk menemui pendukung Persebaya Surabaya, Bonek, yang telah tiba di Jakarta sejak akhir pekan lalu.
Imam tiba sekitar pukul 21.57 WIB dan didampingi Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moechgiyarto. Kedatangan Imam disambut ratusan Bonek dari mulai gerbang stadion hingga menuju tengah lapangan dengan menyanyikan chant dan atribut Persebaya.
Dalam pernyataan di depan ratusan Bonek, Imam menyampaikan bahwa dirinya juga menginginkan agar Persebaya kembali ke kompetisi resmi PSSI. Untuk itu, saat KLB PSSI digelar Rabu (3/8/2016), Imam akan meminta agar agenda pembahasan Persebaya dibahas pada kongres PSSI yang akan dilaksanakan Oktober 2016.
"Saya berkomitmen bahwa Persebaya harus kembali ke lapangan hijau. Untuk itu besok saya akan meminta saat KLB nanti agar diagendakan pembahasan semua klub yang bersejarah dimasukkan kembali (ke dalam kompetisi)," ujar Imam, di Stadion Tugu, Selasa (2/8/2016).
Imam juga meminta agar seluruh Bonek yang berada di Stadion Tugu segera kembali ke daerah asal masing-masing. Ini karena tuntutan Bonek yang meminta agar Persebaya diikutsertakan dalam kompetisi PSSI akan dibahas pada Oktober mendatang.
"Kalau sudah, besok ya pulang ke rumah. Karena nanti akan dikawal Oktober," ujar Imam.
Mendengar penjelasan Imam, ratusan Bonek bertepuk tangan sembari kembali menyanyikan chant Persebaya. Saat ditanyakan apakah Bonek akan tetap mendatangi KLB PSSI, koordinator Bonek, Andi Peci, mengatakan bahwa hal itu akan dibicarakan kembali.
"Nanti kami akan rapatkan," ujar Andi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.