JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan turun langsung pada kampanye pasangan calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
Prabowo akan hadiri kampanye terbuka Anies-Sandiaga pada 2017.
"Dua hari yang lalu saya dipanggil Pak Prabowo. Beliau mengatakan siap turun (berkampanye). Kick off-nya mungkin Januari awal. Beliau akan buat event. Mas Anies dan Sandi ikut," ujar Ketua tim pemenangan Anies-Sandi, Mardani Ali Sera, di kantor DPP Partai Gerindra, Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu (14/12/2016).
(Baca: Prabowo Tidak Ingin Ada Isu SARA dalam Pilkada DKI)
Namun, Mardani enggan merinci bagaimana dan di mana lokasi kampanye yang akan dihadiri Prabowo. Selain itu, kata Mardani, Prabowo akan mengkampanyekan Anies-Sandiaga melalui media sosial Twitter dan Facebook.
Mardani menyebut Prabowo akan menulis langsung di akun media sosialnya mengenai pasangan Anies-Sandiaga. Menurut Mardani, saat ini Prabowo memiliki jutaan follower di media sosial Twitter.
"Beliau akan buat live tweet atau pun Facebook live tiap tiga hari sekali. Yang isinya beliau mendukung Anies-Sandi, apa yang harus dilakukan relawan dan partai untuk memenangkan. Dia akan all out," kata Mardani.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.