JAKARTA, KOMPAS.com - Juru bicara tim pemenangan pasangan calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, Ruhut Sitompul, berharap aksi 313 atau 31 Maret 2017 berlangsung damai.
Dia berharap tak ada pihak yang menunggangi aksi tersebut dan memprovokasi terjadinya kericuhan.
"Kami doakan tidak ada 'boncengan' dari siapapun, apalagi sampai anarkis. Saya mohon pengertian semua, kerja keras kepolisian dan TNI untuk mengamankan Indonesia, istimewanya Jakarta," kata Ruhut, di Jalan Cianjur, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (30/3/2017).
(baca: Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Aksi 313)
Ruhut tak menjelaskan secara rinci apa yang dia maksud mengenai "boncengan" tersebut. Hanya saja, dia menyebut "boncengan" itu seperti pihak ketiga yang berusaha mencari keuntungan.
"Indonesia kan kepimpinan Presiden kita Jokowi semua sangat baik. Kita bisa lihat dunia internasional sangat mengakui bagaimana sekarang stabilitas Indonesia," kata Ruhut.
(baca: Transjakarta Beroperasi Normal Saat Aksi 313 Besok)
Koordinator aksi dari Forum Umat Islam (FUI) Bernard Abdul Jabbar mengatakan, ribuan orang peserta aksi 313 dari berbagai ormas rencananya akan melaksanakan shalat Jumat di Masjid Istiqlal kemudian berjalan kaki ke depan Istana Merdeka untuk menyampaikan aspirasinya. Dia menyatakan, aksi 313 akan berjalan damai.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.