Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Camat Jatinegara Sebut Warga Mulai Khawatir dengan Proyek Tol Becakayu

Kompas.com - 21/02/2018, 10:23 WIB
Stanly Ravel,
Ana Shofiana Syatiri

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Robohnya cetakan konstruksi Tol Becakayu pada Selasa (20/2/2018) rupanya menyedot perhatian warga yang tinggal di dekat Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur.

Kondisi ini diceritakan Camat Jatinegara Nasrudin Abu Bakar. Menurut dia, kejadian kemarin membuat sebagian warga mempertanyakan faktor keselamatan kerja yang berpengaruh pada lingkungan mereka tinggal.

"Ya, sebagian warga sudah ada yang mengeluh. Mereka takutlah, gimana kalau saat kejadian itu ada masyarakat yang sedang melintas dan terdampak," ucap Nasrudin kepada Kompas.com, Rabu (21/2/2018).

Baca juga: Wali Kota Jakarta Timur Pastikan Korban Tol Becakayu Mendapatkan Asuransi

Selain itu, menurut Nasrudin, keluhan warga terhadap proyek Yol Becakayu juga pada proses kerjanya yang dilakukan terus-menerus dari pagi hingga malam hari. Pemasangan besi dan tiang panjang menggunakan paku bumi membuat warga terganggu saat istirahat.

Tidak hanya itu, ditutupnya jalur lambat yang biasa digunakan untuk jalur sepeda motor juga saat ini menjadi perbincangan. Meski sifatnya hanya sementara, kondisi tersebut dianggap mempersulit akses warga.

Baca juga: Satu Korban Jatuhnya Cetakan Konstruksi Tol Becakayu Jalani Operasi

"Kita tahu kan di situ ada beberapa gang masuk ke permukiman warga. Saat ditutup, mereka otomatis harus mencari akses lain untuk keluar masuk, jadi muter-muter," kata Nasrudin.

Nasrudin meminta pihak kontraktor proyek Becakayu lebih berhati-hati saat berkerja dan berharap tidak terjadi lagi insiden kerja seperti kemarin.

"Mengingat selain ada permukiman warga, proyek ini juga dekat sekali dengan jalan raya. Kami minta lebih waspada dan berhati-hatilah," ucap Nasrudin.

Baca juga: Satu Korban Jatuhnya Cetakan Konstruksi Tol Becakayu Jalani Operasi

Kompas TV Tujuh orang menjadi korban robohnya cetakan penahan beton Tol Becakayu
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pakai Caping Saat Aksi May Day, Pedemo: Buruh Seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi May Day, Pedemo: Buruh Seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Ribuan Buruh Ikut Aksi 'May Day', Jalanan Jadi 'Lautan' Oranye

Ribuan Buruh Ikut Aksi "May Day", Jalanan Jadi "Lautan" Oranye

Megapolitan
Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Massa Aksi 'May Day' Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Massa Aksi "May Day" Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Megapolitan
Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com