Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Natal dan Tahun Baru, Loka POM Temukan Parsel Kedaluwarsa

Kompas.com - 06/12/2019, 22:27 WIB
Singgih Wiryono,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Jelang perayaan natal dan tahun baru (Nataru), Loka Pengawasan Obat dan Makanan (POM) Kabupaten Tangerang melakukan sidak bahan pangan.

Beragam jenis makanan ringan juga ikut terjaring dalam sidak jelang Nataru di Pasar Tradisional Legok, Tangerang, Jumat (6/12/2019).

Dalam kegiatan tersebut, Loka POM menemukan makanan ringan khas perayaan natal yang mengandung bahan kimia berbahaya. Ada 55 sampel yang diperiksa, yakni dari makanan ringan atau pun bahan pangan lainnya.

"Dari pengecekan itu, ada yang kami temukan mengandung bahan berbahaya, yakni kue kering dan kue mangkok," kata Kepala Loka POM Tangerang Widya Savitri dalam keterangan tertulis, Jumat (6/12/2019).

Baca juga: Jelang Natal dan Tahun Baru, Pedagang Parsel Musiman Menjamur di Cikini

Widya bersama tim juga melakukan pengecekan sejumlah makanan ringan yang sudah terbungkus dalam bentuk parsel. Dalam pengecekan, ditemukan sejumlah makanan yang masuk dalam masa kedaluwarsa.

"Di sini, kami temukan beberapa item dalam parsel yang sudah habis masa kedaluwarsanya," jelas dia.

Untuk itu, Widya mengimbau kepada masyarakat untuk teliti dan berhati-hati saat hendak membeli parsel.

"Pengecekan ini bertujuan melindungi konsumen dari adanya pedagang yang curang, salah satunya seperti menjual isi parsel yang tidak layak konsumsi karena kedaluwarsa dan sebagainya," ungkapnya.

Sejumlah barang berbahaya atau tidak layak jual yang terjaring sidak tersebut diamankan Loka POM untuk dilakukan mendataan.

"Penjual akan diberikan teguran dan pendataan lebih lanjut," tutup Widya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Megapolitan
Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Megapolitan
Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

Megapolitan
Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Megapolitan
Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com