DEPOK, KOMPAS.com - Banjir melanda perumahan Bukit Sawangan Indah di Kelurahan Duren Mekar, Bojong Sari, Depok, Jawa Barat, Sabtu (18/4/2020) pagi.
Curah hujan yang tinggi pada Jumat malam hingga Sabtu dinihari tadi ditambah drainase yang buruk membuat kompleks perumahan itu tergenang.
"Semalam curah hujan yang tinggi," kata Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kota Depok, Denny Romulo, tentang sebab banjir tersebut saat dihubungi, Sabtu.
Baca juga: Kali Angke Meluap, Permukiman Sawangan Elok dan BSI Duren Mekar di Depok Terendam
Ketinggian banjir variatif. Ada titik yang ketinggian airnya 1 meter, tetapi ada juga lokasi yang mencapai 1,5 meter.
Denny mengatakan, petugas Dinas Gulkamart sudah diterjunkan ke lokasi untuk menyalurkan bantuan.
"Ini kami sedang mendata, itu kan anggota sudah dari tadi di sana, ngirim perahu karet dan indomie sudah dikirim juga," kata Denny.
Sementara itu, salah satu warga setempat mengatakan, air sudah berangsur surut pada Sabtu pagi.
"Sebagian surut, saya sudah temasuk bagian yang surut, sudah bersih-bersih rumah juga. Surut mulai jam 7 sampai 9 pagi," kata warga itu melalui sambungan telepon.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.