JAKARTA, KOMPAS.com - Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaiman mengatakan kebakaran lahan penyimpanan kayu di samping apartemen Casablanca Resident, Duren Sawit terjadi karena adanya percikan api.
Gatot mengatakan asal muasal api diduga dari tumpukan gergaji yang disinari matahari. Karena terlalu panas, besi dari gergaji itu pun memancarkan percikan api.
"Terjadi percikan api dari tumpukan gergaji. Api merambat dari tumpukan gergaji ke tumpukan kayu," kata Gatot saat dihubungi di Jakarta, Jumat (31/7/2020).
Baca juga: Kebakaran di Ruang Radiologi RS Polri Diduga karena Korsleting
Seketika, api pun mulai merambat ke salah satu kayu dan meluas ke semua lahan yang ada di sana. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.00.
"Pukul 12.25 kita terima laporan. Kita langsung luncurkan petugas," ucap Gatot.
Gatot pun mengirimkan 12 unit mobil pemadam kebakaran beserta 70 personil untuk mengendalikan amarah si jago merah.
Petugas berjibaku memadamkan api yang melahap lahan seluas 800 meter persegi itu. Saat ini pihaknya sudah berhasil memadamkan api.
"Sudah masuk dalam proses pendinginan," kata Gatot.
Dia memastikan tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.