TANGERANG, KOMPAS.com - Poris Plawad menjadi nama untuk terminal bus terbesar di Kota Tangerang, bahkan Tangerang Raya.
Terminal Bus Poris Plawad yang terintegrasi dengan stasiun kereta rel listrik dan Kereta Bandara Soekarno-Hatta yang terletak di Kecamatan Batuceper ternyata memiliki kisahnya sendiri.
Seperti yang ditulis Burhanuddin dalam buku "Melacak Asal Muasal Kampung di Kota Tangerang," Poris Plawad merupakan nama kelurahan yang sudah lama ada.
Baca juga: Terminal Poris Plawad Kota Tangerang Dibuka, Pelayanan Belum Signifikan
"Nama Poris Pawad sendiri berasal dari seorang pendekar wanita yang berjuang melawan penjajah," tulis Burhanuddin.
Nama pendekar wanita itu adalah Mpok Ris, yang dikenal sebagai pendekar penguasa ribuan jurus silat, mulai dari silat jawara Betawi sampai kung fu.
Mpok Ris dikenal sebagai pejuang wanita yang tak takut mati.
Kesaktiannya makin bertambah ketika Mpok Ris menggunakan batang pohon plawad, pohon sejenis tebu yang dia jadikan senjata.
Baca juga: Wali Kota Tangerang Sebut Akan Ada TOD di Terminal Poris Plawad
"Mpok Ris bisa bikin keok barisan prajurit kompeni hanya sekali tebas batang plawad," tulis Burhanuddin.
Jadilah daerah tersebut dinamakan Poris Plawad, berawal dari nama seorang pejuang wanita yang bersenjatakan batang plawad.
Di daerah tersebut kini dibangun area transportasi terintegrasi mulai dari terminal bus terbesar hingga stasiun KRL dan Stasiun Transit Kereta Bandara Soekarno-Hatta.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.