Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IKEA Alam Sutera Kembali Tutup Sementara, Manajemen: Kami Deep Cleaning

Kompas.com - 28/08/2020, 18:49 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - IKEA Alam Sutera kembali melakukan penutupan ritelnya sementara pada Jumat (28/8/2020), hingga waktu yang belum ditentukan.

Penutupan tersebut dilakukan untuk melakukan pembersihan terhadap toko furniture di tengah pandemi Covid-19.

"Menjawab pertanyaannya, ya betul toko IKEA ditutup hari ini karena saat ini kami sedang melakukan deep cleaning," ujar Public Relations IKEA Indonesia, Ririn Basuki saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat.

Baca juga: 7 Pejabat DKI Jakarta Positif Covid-19, Balai Kota Tak Ditutup

Menurut Ririn, upaya pembersihan gedung tersebut dilakukan demi mengedepankan kesehatan dan keselamatan bagi para pelanggan.

"Kami belum bisa mengkonfirmasi hal ini (soal karyawan terpapar Covid-19) dan masih menunggu hasil pemeriksaan. Ini karena kesehatan dan keselamatan pelanggan maupun co-worker adalah prioritas kami," ucapnya.

Ririn menegaskan, jadwal pembukaan IKEA Alam Sutera belum dapat dipastikan. Pihaknya akan melakukan pembersihan secara menyeluruh.

"Dibuka kembali jika prosedur pembersihan mendalam/deep cleaning dan desinfeksi telah dilakukan secara menyeluruh," ucapnya.

Baca juga: UPDATE 28 Agustus: Pasien Positif Covid-19 di Jakarta Tambah 816, Positivity Rate 10,1 Persen

Sebelumnya, IKEA Alam Sutera pernah menutup ritelnya pada 11 Mei 2020.

Penutupan tersebut sebagai imbas dari viralnya video rekaman di media sosial yang menunjukkan bahwa IKEA ramai dikunjungi masyarakat di Kota Tangerang dan didatangi Satpol PP.

Ririn saat itu mengatakan, keputusan untuk menutup IKEA Alam Sutera dilakukan secara sukarela dan bukan karena pelanggaran pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

"Kami ingin menekankan bahwa tidak ada pelanggaran terhadap ketentuan PSBB yang dilakukan oleh IKEA, dan kami telah mengikuti seluruh kriteria protokol yang diatur dalam PSBB," ujar dia dalam keterangan tertulis, Selasa (12/5/2020).

Perusahaan ritel perabot rumah tangga asal Swedia tersebut kemudian meminta kepada para pelanggannya untuk berbelanja melalui situs online untuk sementara waktu.

"Langkah ini diambil karena IKEA selalu memprioritaskan kesehatan dan keselamatan pelanggan dan co-worker kami," tutur dia.

Baca juga: Antrean di Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan Mengular hingga 1 Kilometer

IKEA Alam Sutera kembali operasional pada 18 Juni 2020. Pada tahap awal pembukaan IKEA Alam Sutera, area bermain anak Smaland tetap ditutup.

Sementara restoran IKEA dibuka dengan pengurangan jumlah kursi dan meja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com