Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pegawai Positif Covid-19, Kantor Kecamatan Cipayung Depok Tutup Sementara

Kompas.com - 08/09/2020, 14:47 WIB
Vitorio Mantalean,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Seorang pegawai di kantor Kecamatan Cipayung, Depok, Jawa Barat terkonfirmasi positif Covid-19.

Temuan ini menambah daftar kasus positif Covid-19 yang ditemukan di lingkungan Pemerintah Kota Depok.

"Untuk kasus terkonfirmasi di Kecamatan Cipayung, kami sampaikan memang ditemukan ada 1 kasus konfirmasi positif," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok, Dadang Wihana kepada wartawan, Selasa (8/9/2020).

Baca juga: Kecamatan Cimanggis Kembali Masuk 3 Besar Kasus Aktif Covid-19 Terbanyak di Depok

"Dilakukan penutupan sementara sesuai dengan SOP (prosedur operasional standar) yang ada pada kami, dari tanggal 7-14 September 2020," sambungnya.

Saat ini, Pemerintah Kota Depok sedang melakukan penelusuran kontak terhadap pegawai yang positif Covid-19 tersebut.

Hampir seluruh pegawai di kantor Kecamatan Cipayung diminta bekerja dari rumah selama sepekan.

Meski demikian, Dadang berujar bahwa pelayanan oleh Kecamatan masih dapat diakses warga, namun secara terbatas.

Sehubungan dengan ditutupnya kantor Kecamatan Cipayung, maka pelayanan dipindahkan ke kantor Kelurahan Ratujaya.

"Operasional kantor tidak terganggu untuk layanan pemerintahan. Camat sudah mengambil langkah-langkah untuk melakukan pelayanan di kantor Kelurahan Ratujaya sementara ini," jelas Dadang.

"Itu pun secara terbatas dilakukan oleh camat dan beberapa personel," tambahnya.

Hingga saat ini, tercatat beberapa kantor dinas di Depok, sudah ditemukan kasus Covid-19, mulai dari dinas pendidikan, Dinas PUPR, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan, serta Dinas Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga.

Baca juga: UPDATE 7 September: Depok: 43 Kasus Baru Covid-19, Jumlah Pasien Kembali Naik

Sebelum temuan kasus positif Covid-19 di kantor Kecamatan Cipayung, pegawai terinfeksi virus corona juga ditemukan di kantor Kecamatan Sukmajaya, Kelurahan Harjamukti Cimanggis, dan Kelurahan Pancoran Mas.

Di luar itu, pegawai Sekretariat Daerah Kota Depok, pegawai Sekretariat DPRD Kota Depok, serta istri Wali Kota Depok Mohammad Idris, Elly Farida, beserta beberapa stafnya juga positif Covid-19.

Kasus Covid-19 di Depok mengalami kenaikan signifikan sejak awal Agustus 2020.

Kini, berdasarkan data terbaru yang diperoleh dari laman resmi Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kota Depok Senin (7/9/2020) malam, ada 669 pasien positif Covid-19 yang sedang ditangani di Depok.

Angka ini jauh di atas puncak gelombang pertama pada Mei 2020 lalu, dengan 383 kasus aktif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Megapolitan
Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Megapolitan
Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika dkk ke Lido untuk Direhabilitasi

Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika dkk ke Lido untuk Direhabilitasi

Megapolitan
Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Megapolitan
Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Megapolitan
Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Megapolitan
Heru Budi Harap 'Groundbreaking' MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Heru Budi Harap "Groundbreaking" MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Megapolitan
Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Megapolitan
Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Megapolitan
Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Megapolitan
Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Megapolitan
Mochtar Mohamad Ajukan Diri Jadi Calon Wali Kota Bekasi ke PDIP

Mochtar Mohamad Ajukan Diri Jadi Calon Wali Kota Bekasi ke PDIP

Megapolitan
Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com