Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mogok Jualan, Los Pedagang Sapi di Sejumlah Pasar di Jaksel Kosong

Kompas.com - 20/01/2021, 09:27 WIB
Wahyu Adityo Prodjo,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Los pedagang daging sapi di sejumlah pasar di Jakarta Selatan pada Rabu (20/1/2021) pagi, kosong melompong.

Para pedagang daging sapi tak berjualan sementara untuk beberapa hari ke depan.

Kepala Pasar Pondok Labu, Zainal Abidin mengatakan, ada sekitar enam penjual daging sapi di Pasar Pondok Labu yang tak berjualan hari ini.

Menurut dia, para pedagang daging sapi mengeluh bingung untuk menjual daging sapi karena sudah mendapatkan harga daging sapi yang mahal.

“Pedagang ngeluh selama pandemi ini ngerasain kesulitan jual daging,” kata Zainal saat dikonfirmasi, Rabu (20/1/2021) pagi.

Baca juga: Polemik Tingginya Harga Daging Sapi hingga Aksi Mogok Berdagang

Penjualan daging sapi di Pasar Pondok Labu kala pandemi Covid-19 rata-rata berkisar 20-50 kilogram.

Padahal, pedagang daging sapi sebelum pandemi Covid-19 bisa menjual hingga 100 kilogram.

Los pedagang daging sapi di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Rabu (19/1/2021) pagi.Dok. Pasar Kebayoran Lama Los pedagang daging sapi di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Rabu (19/1/2021) pagi.

Sementara itu, Manajer Area 11 Perumda Pasar Jaya, Cezania Nelsa mengatakan, pedagang sapi di pasar di wilayah kerja Area 11 juga mayoritas tak berjualan.

Baca juga: Ikappi Minta Pedagang Daging Sapi Tidak Mogok

Nelsa menyebutkan, hanya ada satu pedagang sapi di Pasar Cipete Selatan yang berjualan karena menghabiskan stok daging sapi.

“Di Pasar Kebayoran Lama hanya daging ikan, ayam dan kambing. Kalau daging sapi memang ngga ada. Dari Rumah Pemotongan Hewan (RPH)-nya ngga ada pemotongan daging,” ujar Nelsa saat dikonfirmasi, Rabu (19/1/2021) pagi.

Nelsa menyebutkan, pembeli di Pasar Kebayoran Lama juga sempat tak tahu jika pedagang daging sapi tak berjualan.

Ada pembeli yang datang lalu tak menemukan para pedagang sapi.

“Banyak yang ngga tahu konsumen. Kalau jualan ngabisin stok. Pastinya kaget. Kalau yang langganan kan sudah terinformasi,” tambah Nelsa.

Baca juga: Pedagang Minta Pemerintah Terbuka Soal Ketersediaan Daging Sapi

Pedagang daging sapi di Pasar Kebayoran Lama biasanya ramai sejak pukul 02.00-09.00 WIB. Biasanya, lanjut Nelsa, para pedagang berjualan sampai pukul 16.00 WIB.

Adalun Pengelolaan Pasar Kebayoran Lama masuk ke dalam area 11 Perumda Pasar Jaya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com