Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Tangsel Siapkan Bansos untuk Pasien Covid-19 yang Isoman, Warga Diminta Lapor RT/RW

Kompas.com - 14/07/2021, 15:58 WIB
Tria Sutrisna,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Tangerang Selatan telah menyiapkan bantuan sosial (bansos) khusus untuk pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di rumah.

Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie menjelaskan, pihaknya melalui Dinas Sosial sudah menyiapkan bansos yang akan disalurkan melalui pihak kecamatan dan kelurahan.

"Alhamdulillah isoman kami telah mempersiapkan bantuan sosialnya. Dinas sosial menyiapkan bantuan sosial berupa natura. Silakan menghubungi RT RW, langsung ke Dinas Sosial," ujar Benyamin di Mapolres Tangerang Selatan.

Baca juga: RS Rujukan di Tangsel Penuh, Wali Kota Sebut Ribuan Pasien Covid-19 Isolasi Mandiri

Menurut Benyamin, pihaknya sudah menerima sekitar 2.000 paket bansos dari pihak swasta untuk disalurkan kepada para pasien yang menjalani isolasi mandiri.

Lebih dari 1.000 paket bansos di antaranya sudah tersalurkan kepada para pasien isolasi mandiri yang tersebar di tujuh kecamatan wilayah Tangerang Selatan, demikian klaim Benyamin.

"Dan itu relatif 1.000 an sudah disalurkan ke tujuh kecamatan yang minta," kata Benyamin.

Benyamin sebelumnya menjelaskan, terdapat 2.769 pasien Covid-19 yang masih menjalani perawatan. Jumlah tersebut berdasarkan data yang dicatatkan pada Selasa (13/7/2021).

Baca juga: Bansos Jakarta Rp 600.000 Cair Juli: Ini Cara Cek Penerima dan Mekanisme Penyaluran

"Kalau kita bagi yang dirawat itu dengan bed (di rumah sakit) yang ada ini kurang lebih ada 675, maka yang isoman ada seribu lebih yang isolasi mandiri. Tersebar di semua kecamatan," ungkap Benyamin.

Terdapat pula pasien yang menjalani isolasi di pusat karantina Rumah Lawan Covid-19 milik pemerintah Kota Tangerang Selatan dengan kapasitas 300 tempat tidur.

Dengan tingginya angka pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri, Benyamin meminta pengurus lingkungan RT/RW agar pro aktif melakukan pendataan dan pengawasan.

Alasannya, Pemerintah Kota Tangerang Selatan telah menyiapkan bantuan sosial bagi pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri.

"RT-nya yang pro aktif, kan dia yang tahu berapa keluarga yang isolasi mandiri di situ. Tapi ya patuhi isolasi mandirinya," kata Benyamin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Fenomena Suhu Panas, Pemerintah Impor 3,6 Juta Ton Beras

Megapolitan
Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Pengemudi HR-V yang Tabrak Bikun UI Patah Kaki dan Luka di Pipi

Megapolitan
Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Megapolitan
Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Mendag Tegaskan Rumah Potong Ayam Harus Bersertifikat Halal Oktober 2024, Tidak Ada Tawar-tawar Lagi

Megapolitan
Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Mobil Mahasiswa Tabrak Bus Kuning UI, Saksi: Penumpangnya 3, Cowok Semua

Megapolitan
Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper: Setubuhi dan Habisi Korban, lalu Curi Uang Kantor

Megapolitan
Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Pernah Mengaku Capek Terlibat Narkoba, Rio Reifan Ditangkap Lagi Usai 2 Bulan Bebas Penjara

Megapolitan
Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Senior Aniaya Siswa STIP hingga Tewas, 5 Kali Pukul Bagian Ulu Hati

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

[POPULER JABODETABEK] Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper: Korban Ternyata Minta Dinikahi | Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak

Megapolitan
Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Rute Transjakarta 10M Pulo Gadung - Walikota Jakarta Utara via Cakung

Megapolitan
Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com