Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Calon Lokasi Konser BTS di Jakarta Punya Fasilitas Berstandar Internasional, Apa Saja Itu?

Kompas.com - 27/10/2021, 13:38 WIB
Ivany Atina Arbi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta International Stadium (JIS) di kawasan Jakarta Utara digadang-gadang akan menjadi lokasi konser boy band asal Korea Selatan, Bangtan Boys (BTS), tahun depan.

Fasilitas yang masih dalam tahap pembangunan ini direncakan akan memiliki berbagai fasilitas berstandar internasional.

Selain itu, JIS juga disebut-sebut masuk dalam daftar 10 stadion termegah dunia, bersanding dengan stadion New San Siro di Milan, Italia; Camp Nou di Barcelona, Spanyol; dan Santiago Bernabeu di Madrid, Spanyol.

Baca juga: Boyband BTS Disebut Berencana Gelar Konser di Jakarta International Stadium Tahun Depan

Dikutip dari Tribunnews.com, stadion utama JIS diperkirakan bisa menampung 82.000 penonton.

Kapasitas ini lebih besar dari kapasitas 77.000 penonton di stadion utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat. GBK sendiri sebelumnya menyandang predikat sebagai salah satu stadion terbesar di Asia Tenggara.

Selain itu, JIS juga akan dilengkapi dengan retractable roof atau atap yang bisa dibuka-tutup. Untuk pertama kalinya fasilitas ini hadir di stadion Indonesia.

Hal lain yang membuat JIS istimewa adalah lapangan latih berstandar FIFA (Federasi Sepak Bola Internasional).

Baca juga: Soal Rencana Konser BTS di JIS, Wagub DKI: Masih Dalam Penjajakan

Rumput di lapangan latih ini, dan juga rumput di lapangan stadion utama, akan menggunakan rumput jenis hybrid. Ini merupakan perpaduan antara rumput sintesis dan alami.

Dibandingkan lapangan dengan 100 persen rumput alami, rumput jenis hybrid ini lebih tahan lama dan bisa digunakan hingga 1.000 jam pertandingan.

Jenis rumput yang sama juga digunakan sejumlah negara yang memiliki stadion berstandar FIFA, seperti Singapura, Inggris, dan Spanyol.

Tak hanya itu, JIS juga akan dilengkapi area retail yang bisa digunakan oleh Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Baca juga: Dua Jambret Tewas Ditabrak Mobil Korbannya di Tebet

Stadion ini juga didesain agar terintegrasi dengan kawasan Transit Oriented Development (TOD), sehingga mudah dijangkau oleh masyarakat.

“Kami juga mendesain seluruh area stadion untuk mengakomodir penonton difabel,” ujar Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amanasto, Jumat (22/10/2021).
Progres pembangunan JIS hingga Jumat minggu lalu sudah mencapai 76,52 persen.

Stadion ini ditargetkan bisa digunakan pada Maret 2022 nanti.

(Tribunnews.com/ Malvyandie Haryadi)??

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul “Punya Fasilitas Berstandar Internasional, Stadion JIS Bakal Diresmikan Maret 2022”.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com