Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Ikuti Misa di Gereja Katedral, Ingat Protokol Kesehatannya

Kompas.com - 25/12/2021, 11:36 WIB
Muhammad Naufal,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jemaah yang hendak mengikuti misa natal di Gereja Katedral pada Sabtu (25/12/2021) wajib mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

Humas Katedral dan Keuskupan Agung Jakarta Susyana Suwadie mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk menerapkan protokol kesehatan secara ketat selama pelaksanaan misa natal di Gereja Katedral.

"Untuk penerapan protokol kesehatan tentu saja dilaksanakan dengan sangat amat ketat. Di mana, itu merupakan komitmen dari Keuskupan Agung Jakarta, serta dengan seluruh gereja di keuskupan," paparnya saat ditemui di Gereja Katedral, Sabtu.

Baca juga: Gereja Katedral Gelar 2 Kali Misa Secara Hybrid dan 1 Kali Misa Luring

Dia berujar, jemaah yang hendak mengikuti misa wajib mendaftarkan diri terlebih dahulu di situs yang mereka sediakan.

"Dan juga tidak melintas paroki, jadi semua harus masing-masing umat yang ada di paroki itu," imbuh Susyana.

Usai mendaftarkan diri, jemaah mendapatkan kode QR. Saat jemaah mendatangi Gereja Katedral untuk mengikuti misa, kode QR itu akan dipindai dan dilihat kecocokannya dengan KTP para jemaah.

Baca juga: Sejarah Gereja Katedral, Gereja Katolik Pertama di Batavia

Setelah lolos tahap pencocokan antara kode QR dan KTP, jemaah diizinkan memasuki area gereja dan memindai kode QR PeduliLindungi.

"Kemudian juga tetap melaksanakan pengukuran suhu, cuci tangan di air mengalir, kemudian masker harus tetap digunakan," ujarnya.

Susyana menegaskan, jemaah dilarang membuka masker meski hendak berfoto-foto di area gereja. Hal tersebut agar meminimalisasi penyebaran virus Covid-19.

Baca juga: Duduk Perkara Sopir Taksi Online Aniaya dan Lecehkan Penumpang Gara-gara Muntah

Jemaah, lanjut dia, hanya diizinkan membuka masker saat upacara komuni saat misa.

"Masker harus tetap digunakan walau pun biasanya pada hari natal, umat senang sekali untuk berfoto. Nah itu tetap harus menggunakan masker, kemudian hanya dibuka saat penerimaan komuni saja," urai Susyana.

Gereja Katedral hanya menyediakan kapasitas sebanyak 650 umat saat pelaksanaan ibadah natal di gereja tersebut.

Jumlah tersebut sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan Keuskupan Agung Jakarta, yakni kapasitas 40 persen untuk pelaksanaan ibadah tatap muka.

Kapasitas tersebut telah ditingkatkan sejak Desember 2021 dari semula 20 persen mengingat kondisi pandemi Covid-19 yang dinilai sudah cukup baik.

"Khusus di Katedral, 40 persen itu adalah 650 umat yang akan diterima," kata Susyana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Lokasi dan Jadwal Pencetakan KTP dan KK di Tangerang Selatan

Megapolitan
Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Kecelakaan di UI, Saksi Sebut Mobil HRV Berkecepatan Tinggi Tabrak Bus Kuning

Megapolitan
Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Polisi Periksa 10 Saksi Kasus Tewasnya Siswa STIP yang Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Diduga Ngebut, Mobil Tabrak Bikun UI di Hutan Kota

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Tinggalkan Mayat Korban di Kamar Hotel

Megapolitan
Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Siswa STIP Dianiaya Senior di Sekolah, Diduga Sudah Tewas Saat Dibawa ke Klinik

Megapolitan
Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Terdapat Luka Lebam di Sekitar Ulu Hati Mahasiswa STIP yang Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Dokter Belum Visum Jenazah Mahasiswa STIP yang Tewas akibat Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Polisi Pastikan RTH Tubagus Angke Sudah Bersih dari Prostitusi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Mahasiswa STIP Tewas Diduga akibat Dianiaya Senior

Megapolitan
Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Berbeda Nasib dengan Chandrika Chika, Rio Reifan Tak Akan Dapat Rehabilitasi Narkoba

Megapolitan
Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Lansia Korban Hipnotis di Bogor, Emas 1,5 Gram dan Uang Tunai Jutaan Rupiah Raib

Megapolitan
Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Polisi Sebut Keributan Suporter di Stasiun Manggarai Libatkan Jakmania dan Viking

Megapolitan
Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com