Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dongkrak Produk Dalam Negeri, 135 UMKM di Jakarta Ikut Program Jumat Beli Lokal

Kompas.com - 30/12/2021, 14:56 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 135 usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Jakarta Utara akan memasarkan produk unggulannya melalui program Jumat Beli Lokal (JBL).

Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Utara Abdul Khalit mengatakan, sebanyak 135 UMKM tersebut akan menjual sebanyak 290 produk unggulan.

"Direncanakan, JBL Jakarta Utara akan melibatkan 135 UMKM dengan 290 produk unggulan yang meliputi kuliner, fashion, craft, dan lainnya," kata Abdul, dikutip dari siaran pers, Kamis (30/12/2021).

Baca juga: Kios di Joglo Dibangun dari Limbah, Akan Dipakai untuk Jual Produk UMKM Warga Setempat

Sebanyak 135 UMKM tersebut terdiri dari Kecamatan Penjaringan 11 UMKM, Pademangan 16 UMKM, Tanjung Priok 36 UMKM, Kelapa Gading 23 UMKM, Koja 27 UMKM, dan Cilincing 22 UMKM.

Abdul mengatakan, JBL merupakan program terobosan Gubernur DKI Jakarta untuk mendongkrak perekonomian lokal dan nasional melalui platform e-commerce.

Oleh karena itu, nantinya sebanyak 135 UMKM tersebut juga akan memanfaatkan sejumlah e-commerce yang ada untuk memasarkan produknya.

"Tentunya, kita akan menjadi penolong dan pahlawan bagi UMKM karena telah membeli beragam produk UMKM dari Jakarta Utara," kata dia.

Dia mengatakan, pemesanan produk unggulan tersebut akan mulai dibuka pada 1-5 Januari 2022.

Baca juga: Perayaan Natal-Tahun Baru di Mal Dilarang, kecuali Pameran UMKM

Sementara untuk live shopping dan pengiriman produk UMKM akan dilakukan pada 7 Januari 2022.

Promosi produk unggulan juga akan dilakukan melalui link katalog, media sosial, video konten, dan sarana promosi lainnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Jakarta Utara Yati Sudiharti mengatakan, platform belanja digital yang diadakan setiap hari Jumat itu menjadi wadah bagi para pengusaha untuk memasarkan produk unggulan lokalnya.

Menurut dia, JBL merupakan upaya meningkatkan akses pemasaran UMKM dan mengajak masyarakat mendukung UMKM dengan membiasakan diri menggunakan produk lokal.

"Dengan begitu akan berperan dalam memberdayakan hasil produk dari para UMKM yang merupakan masyarakat Jakarta," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PDI-P Dianggap Tak Solid, Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

PDI-P Dianggap Tak Solid, Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

Megapolitan
Simak Penyesuaian Jadwal Transjakarta, MRT, LRT, dan KRL Selama Pencanangan HUT ke-497 Jakarta Hari Ini

Simak Penyesuaian Jadwal Transjakarta, MRT, LRT, dan KRL Selama Pencanangan HUT ke-497 Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Catat, Ini 41 Kantong Parkir Saat Acara Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI

Catat, Ini 41 Kantong Parkir Saat Acara Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI

Megapolitan
Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI Hari Ini, Simak Rekayasa Lalu Lintas Berikut

Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI Hari Ini, Simak Rekayasa Lalu Lintas Berikut

Megapolitan
Aksi Nekat Pelaku Curanmor di Bekasi: Beraksi di Siang Hari dan Lepaskan Tembakan Tiga Kali

Aksi Nekat Pelaku Curanmor di Bekasi: Beraksi di Siang Hari dan Lepaskan Tembakan Tiga Kali

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute KA Kertajaya, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Kertajaya, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Megapolitan
Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Megapolitan
Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Megapolitan
Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Megapolitan
Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Megapolitan
Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Megapolitan
Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, Polisi Imbau Penonton Waspadai Copet dan Tiket Palsu

Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, Polisi Imbau Penonton Waspadai Copet dan Tiket Palsu

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com